JambiPilkadaPolitik

Ibas : Partai Demokrat Dukung Penuh Pencalonan Kembali HBA

KOTAJAMBI, Kerincitime – Dengan semakin dekatnya waktu pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), yakni Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi yang akan diselenggarakan jikalau tidak diundur akan dilaksanakan pada bulan Desember 2015, berbagai kandidat sudah mempersiapkan diri sejak awal dan mengharap dukungan dari partai yang akan mengusungnya.

Salah satu petinggi Partai Demokrat dan anggota Komisi X DPR-RI, Edhie Baskoro Yudhoyono atau yang lebih dikenal dengan sapaan Ibas, mengatakan bahwa Partai Demokrat secara penuh akan mendukung pencalonan kembali Hasan Basri Agus (HBA), menjadi Gubernur Jambi untuk periode kedua jabatannya tersebut.

” Partai Demokrat mendukung penuh pencalonan HBA. Kami melihat, HBA sangat layak dan pantas untuk dicalonkan kembali menjadi Gubernur Jambi. Karena, prestasi dan apa yang telah beliau jalankan di Jambi,” sebut putra kedua dari Ketua Umum Partai Demokrat ini, yakni Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Baca juga:  Al Haris Optimis Akhir 2024 Jambi Punya Stadion Sepakbola Megah

Prestasi yang telah diraih HBA, papar putra kedua mantan Presiden ke 6 Republik Indonesia, untuk saat ini sangat baik bagi Provinsi Jambi. Ini terlihat dari capaian-capaian yang telah diwujudkan di masa pemerintahannya untuk kemajuan Provinsi Jambi di semua sektor, baik ekonomi, wisata, dan infrastruktur.

Ketika disinggung mengenai kepastian dukungan dari Partai Demokrat, Ibas menjawab,” Dukungan itu nanti akan disampaikan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat. Kita tunggu saja nanti,” tutup menantu Ketua Umum Partai PAN ini, ketika ditemui juru warta SR28 dalam kunjungan kerja Komisi X DPR-RI ke Jambi.

 

Pde/Sat/sr28

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button