Gaya HidupPariwisata/Budaya

Mengurai Rinai Gerimis

MENGURAI RINAI GERIMIS

bagi: dimas arika mihardja

Mengurai rinai gerimis

terbentanglah keluasan semesta warna-warni bianglala

yang tiga empat dasa warsa kau tabung di ruang dalam

antara rentang rak buku-buku pedagogik

dan manuskrip sajak lama

Mengurai rinai gerimis

bertunaslah puisi-puisi mawar

gairah yang lapar terhampar untuk terus berkibar

berkabar hari-hari manis dan tahun tahun sukar

yang telah kita tawar tanpa makar

maka merimbunlah pepohon tanjung, tembang dan sekar

tumbuh berurat berakar

Mengurai rinai gerimis

bertaburlah bebunga jambu atas kepalamu

uban-uban memprasasti kisah cinta yessica

menembangkan nyanyian kafilah

merenangi samudera kata

hingga di beranda senja

kau berkata: aku belum tuntas membaca

Baca juga:  SELAMAT MILAD ISTRIKU

aku belum tuntas kau baca

Sanggar IMAJI Bangko 1433 H

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button