HOT NEWSKerinci

Pencarian Orang Hilang Terus Dilakukan Hingga Ke Dasar Danau Kerinci

Pencarian Orang Hilang Di Danau Kerinci
Pencarian Orang Hilang Di Danau Kerinci

Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Pencarian Badlet, nelayan yang hilang di Danau Kerinci beberapa waktu lalu, terus dilakukan oleh tim SAR dan TRC bersama dengan masyarakat. Namun, pada pencarian nelayan ini di hari kedua, hingga pukul 19.00 WIB belum membuahkan hasil.

Bahkan, tim SAR dan tim TRC telah membawa alat selam dan melakukan penyelaman untuk melakukan pencarian korban di dasar Danau Kerinci.

Kepala BPBD Kerinci, Darifus, saat dikonfirmasi Kamis (3/5), mengatakan bahwa pencarian Badlet (36) yang hilang saat memasang pesat jaring di Danau Kerinci hingga hari kedua belum ditemukan dari TRC dan Tim SAR yang dibantu oleh masyarakat Tanjung Pauh Hilir dan Ujung Pasir.

Baca juga:  Tercium Praktik Permainan Penjulan LPG 3 Kg di Bumi Sakti Alam Kerinci

“Ya, untuk pencarian sampai hari ke 2 belum ditemukan. Kita sudah melakukan penyelaman tapi belum ditemukan oleh tim,” jelas Darifus.

Menurutnya, dalam menggunakan alat penyelaman ada beberapa kendala yang dihadapi oleh tim yang melakukan pencarian. “Untuk kendala ombaknya terlalu besar menyulitkan para anggota tim selam. Untuk pencarianya dilanjutkan pada besok (Jumat, red) lagi,” tandasnya.

Sumber : metrojambi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button