Pendidikan

VES Community Region Kerinci Bantu Tas Dan Alat Tulis Untuk Siswa SDN 43 Sungai Kuning

VES Community Region Kerinci Bantu Tas Dan Alat Tulis Untuk Siswa SDN 43 Sungai Kuning
VES Community Region Kerinci Bantu Tas Dan Alat Tulis Untuk Siswa SDN 43 Sungai Kuning

Kerincitime.co.id, Berita Kerinci -Komunitas Vitara, Escudo, dan Sidekick (VES) Community region Kerinci memberikan bantuan tas sekolah dan alat tulis kepada siswa-siswi  di SDN 43/III Desa Sungai Kuning, Kecamatan Siulak Mukai, Kabupaten Kerinci.

Kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT ke- 6 VES Community dengan tema “6000 tas dan 6000 buku” yang serentak dilaksanakan seluruh chapter dan region di Indonesia, Sabtu (04/08). Penyerahan bantuan diserahkan langsung oleh pengurus dan anggota VES Community.
Penasehat VES Community Region Kerinci, Efrawadi mengatakan bahwa, tujuan bakti sosial untuk meningkatkan kepedulian sesama, membangun rasa empati kepada pemerintah, dan membantu siswa-siswi yang tidak mampu.
VES Community Region Kerinci Bantu Tas Dan Alat Tulis Untuk Siswa SDN 43 Sungai Kuning
VES Community Region Kerinci Bantu Tas Dan Alat Tulis Untuk Siswa SDN 43 Sungai Kuning

Kegiatan ini serentak dilaksanakan di tanah air Indonesia, difokuskan untuk SD yang sangat tertinggal dan membutuhkan uluran tangan dari sesama, khususnya bagi komunitas VES Community,” jelas Efrawadi kepada Media ini, Selasa (07/08).

Baca juga:  Rektor IAIN Kerinci : Ramadhan, Kesempatan Merajut Ikatan Spiritual dengan Sang Pencipta
“Salah satu SD yang berada di daerah terpencil Kerinci ini kami pilih untuk diberikan bantuan berupa tas dan alat tulis sebanyak 115 paket kepada siswa-siswi,” tambahnya.
“Untuk pengadaan tas dan alat tulis, dikumpulkan melalui donasi anggota VES Community seluruh Indonesia, dengan pemberian bantuan ini kiranya dapat bermanfaat bagi anak-anak yang menerimanya,” tutup Efrawadi.
Komunitas VES Community terdiri dari komunitas mobil Vitara, Escudo, Sidekick atau VES. (adv)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button