HukumKerinciMerangin

Nahas! Asnidar Diculik di Pasar Baru Pelompek

Kerincitime.co.id, Berita Kerinci –  Penculikan menimpa Asnidar usia  64 tahun, warga Desa Pasar Baru Pelompek Kecamatan Gunung Tujuh Kabupaten Kerinci, korban berprofesi membuka usaha rumah makan, diculik oleh orang tidak kenal, Sabtu 19/03/22 lalu.

Kapolsek Kayu Aro IPTU Jeki Noviardi,SH,MH saat di konfirmasi membenarkan, bahwa kronologis peristiwa terjadi saat Asnidar berbelanja ke pasar Kersik Tuo bersama suaminya untuk berbelanja kebutuhan pokok sekitar pukul 08.30 WIB.

Sang Suami Korban menunggu sampai pukul 13.00 WIB, tetapi belum juga kembali, penuh rasa kekhawatiran suami korban pulang kerumahnya, memberi tahukan anak-anaknya,dan di bantu keluarga kembali mencari korban, tetapi tidak membuahkan hasil.

Pada pukul 15.00 WIB keluarga mendapat telepon dari Polres Merangin, menghubungi keluarga korban, bahwa  Korban telah ditemukan disebuah loket dalam kondisi linglung, di daerah Bangk, dan kita dari kepolisian menyuruh keluarga untuk menjemput korban pulang ke Kayu Aro.

“Kita menduga kemungkinan korban ini dihipnotis, karna saat ditemukan korban keadaan bersih, tidak ditemukan unsur kekerasan, kemarin kita sudah menemui keluarga korban dan menganjurkan pihak keluarga untuk menjemput pulang ke Kayu Aro, jika ingin membuat laporan nanti silahkan, kita akan bantu”, ujar Jeki Noviardi.

Jeki juga mengatakan, informasi dari keluarga korban kehilangan perhiasan dan uang tunai puluhan juta rupiah.

Lebih lanjut Kapolsek Kayu Aro  IPTU Jeki Noviardi menghimbau kepada seluruh  masyarakat, dengan adanya kejadian ini  harus tetap waspada, terutama menjelang bulan Ramadhan, hindarilah memakai perhiasan yang berlebihan,yang bisa mengundang orang lain untuk melakukan kejahatan”, tutup Jeki Noviardi. (Ega)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button