Berita Kerinci, Kerincitime.co.id – Kebakaran di Lempur Tengah Kecamatan Gunung Raya Kabupaten Kerinci yang terjadi Sabtu (8/8) kemarin begitu menyedot perhatian publik. Berbagai simpati dan bantuan pun mengalir kepada ratusan warga yang kehilangan tempat tinggalnya.
Musibah itu juga tak luput menjadi perhatian Hasan Basri Agus (HBA), Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Jambi yang juga Bakal Calon Gubernur periode medatang.
Melalui tim partai Demokrat yang ditunjuk, sore tadi (10/8), HBA menyerahkan bantuan ke Lempur Tengah. Penyerahan itu dilakukan oleh H Nurkamal, salah seorang petinggi DPD Demokrat Provinsi Jambi bersama pengurus DPC Demokrat Kabupaten Kerinci.
H Nurkamal pada kesempatan itu menyampaikan bahwa HBA dan keluarga besar partai Demokrat turut merasakan musibah yang dialami warga Lempur Tengah. HBA mengharapkan warga bisa tabah dan tetap semangat untuk bangkit setelah musibah kebakaran itu. “Semoga kita semua diberikan ketabahan. Musibah ini adalah duka kita semua,” ungkapnya.
Ketua DPD Demokrat Kerinci H Andi Putra Wijaya juga membenarkan pemberian bantuan dari HBA. Bantuan yang diserahkan, kata Andi, berupa mie instan sebanyak 200 dus, beras 1 ton, dan selimut 80 lembar.
“Mendapati informasi musibah ini, pak HBA langsung menyatakan turut berduka. Dan bantuan yang diserahkan tadi sebagai wujud kepedulian beliau dan partai Demokrat,” katanya.
Informasi yang diperoleh petisinews.com dari posko bantuan kebakaran Lempur Tengah, mengalirnya bantuan dari HBA ini menempatkan dirinya sebagai cagub pertama yang menunjukkan simpati kepada korban kebakaran.
Sumber petisinews.com di lapangan Syahril Kasim mengungkapkan, warga sangat berterima kasih dengan kepedulian Calon Gubernur Jambi ini.
“Warga merasa terhibur bukan hanya gara-gara diberikan bantuan. Tapi warga merasa bahwa HBA begitu dekat. Beliau melihat dan turut merasakan musibah ini,” kata Syahril.
Dalam penyerahan bantuan HBA itu, selain dihadiri petinggi Demokrat Provinsi Jambi dan Kabupaten Kerinci, turut hadir juga sejumlah tim pemenangan HBA-EP di Kabupaten Kerinci. Diantara yang terlihat hadir adalah H Salman Alparisi dan Ustad Dedi Azhari. (advetorial)