Pahrizal: Bimas Tidak Pernah Perintahkan Potong Dana PAH
Berita Sungai Penuh, Kerincitime.co.id – Dugaan pemotongan atau pungutan dana Penyuluh Agama Honorer (PAH) Kemenag Kota Sungai Penuh dibantah keras oleh Kasi Bimas Pahrizal, menurutnya tidak ada pihak Kasi Bimas Memerintahkan dan tranportasi atau profesi penghulu.
“bimas tidak pernah memerintahkan memotong dana PAH, dana tranportasi dan profesi penghulu” tegasnya kepada kerincitime.co.id.
Sebab kata Pahrizal dana PAH itu langsung kepada yang bersangkutan tidak ada melalui Kasi Bimas, “dananya langsung kepada PAH di KUA, tidak di melalui Bimas” ungkapnya.
Memang secara kedinasan kegiatan tersebut dibawah kasi bimas yang, namun demikian ia meminta agar ada informasi yang akurat terhadap dugaan tersebut, “sebagai penanggung jawab PAH dan penghulu mohon kerjasamanya kita cari siapa pelaku pungli dana PAH tersebut” ungkapnya kepada kerincitime.co.id. (ton)