HOT NEWSSungai Penuh

Ruas Jalan Ini Selalu Jadi Langganan Banjir

Ruas Jalan Ini Selalu Jadi Langganan Banjir

kerincitime.co.id , Sungai penuh – curah hujan yang tinggi membuat sebagian ruas jalan yang ada di kota sungai penuh terendam banjir ,ketinggian air pun hampir mencapai lutut orang dewasa (25/09).

jika musim hujan tiba warga desa karya bakti kecamatan pondok tinggi kota sungai penuh kerap merasakan genang air yang membuat akses ruas jalan depati parbo lumpuh. jika kendaraan roda 4 memaksa menerobos genang air tersebut tatkala ombak dari hasil roda mobil yang membentur air akan membuat obak tersebut masuk kerumah warga yang ada di pinggir jalan.

kembali pada kasus bulan 13 may 2017 yang mana banjir di tambah dengan lumpur yang melumpuhkan akses jalan utama dari hilir kemudik yang ketinggianya mencapai lutut orang dewasa, sepertinya pemerintah kota belum berhasil menangani masalah banjir yang kerap menjadi langganan di ruas jalan depati parbo kota sungai penuh.

Baca juga:  HMI Cabang Kerinci-Sungai Penuh Ajak Masyarakat Hadir ke TPS

musibah yang sama masih sering terjadi dari tahun yang lalu sama seperti tahun sekarang, dari bulan yang lalu sama seperti bulan yang sekarang, banjir selalu menjadi problema yang nomor 1 jika curah hujan tinggi.

salah satu warga yang memiliki usaha di daerah tersebut “kalau hujan seperti ini, kita sudah pastikan usaha apa saja yang ada disini pasti sepi.! siapa yang mau mampir, jalannya saja ada genangan air.” pungkasnya.

masyarakat meminta pemerintah kota lebih serius memperhatikan bencana langganan yang kerap melanda jika musim hujan tiba, sebab indonesia hanya memiliki 2 musim. musim hujan dan musim kemarau. (ang)

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button