Sungai Penuh Peringati Hari Keluarga Nasioanal XXV Tahun 2018
Kerincitime.co.id, Berita Sungai Penuh – Sabtu, (13/10/2018), Pemerintah Kota Sungai Penuh bersama TP PKK kota Sungai Penuh menggelar peringatan Hari Keluarga Nasioanal XXV Tahun 2018.
Acara yang dipusatkan di Desa Koto Teluk Hamparan Rawang itu dihadiri Walikota Sungai Penuh H. Asafri Jaya Bakri (AJB) bersama Ketua TP PKK, unsur Forkompimda, Sekretaris BKKBN Provinsi Jambi, jajaran SKPD, serta warga masyarakat yang berbaur dengan para kader PKK dalam Kota Sungai Penuh.
Turut hadir pada acara tersebut, Ketua DPRD Fikar Azami SH MH. Melalui kegiatan ini menyampaikan bahwa, Momentum Harganas merupakan upaya meningkatkan kesadaran dan peran masyarakat terhadap pentingnya keluarga kecil, bahagia, dan sejahtera dengan menanamkan nilai-nilai kehidupan berbangsa kepada anggota keluarga sejak dini, sehingga menjadikan keluarga sebagai wahana yang tangguh bagi terwujudnya keluarga yang berkualitas.
Menurut Fikar Azami, pola pengasuhan yang diterapkan orang tua akan sangat berpengaruh pada karakter anak.
“Delapan fungsi keluarga harus dijalankan setiap keluarga dalam membangun keluarga yang berketahanan. Orang tua harus bisa menjadi panutan bagi anak – anaknya. Delapan fungsi itu adalah fungsi agama, sosial budaya, cinta kasih, perlindungan, reproduksi, sosialisasi pendidikan, ekonomi, dan lingkungan,” ungkap Ketua DPRD II kota Sungai Penuh Fikar Azami. (adv)