HOT NEWSKerinci

Wow!! Setiap Rumah Warga di Bukit Pulai Kebagian Galon dan Sabun Cair

Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Hingga saat ini belum adanya tanda tanda garis statistik kasus Covid-19 di Indonesia menurun termasuk di Provinsi Jambi dan Kab. Kerinci khususnya hampir setiap hari data positif terjangkit  Covid-19 terus bertambah.

Dengan situasi yang seperti ini Pemdes Bukit Pulai setelah beberapakali melakukan penyemprotan disinfektan dan juga pembagian masker serta pendataan setiap warga nya kini kami membagikan galon dan sabun cair yang nantinya bisa di gunakan untuk cuci tangan salah satu cara untuk mencengah penularan Covid-19.

Setiap rumah dapat satu galon dan satu sabun cair ya kami sudah menyediakan sekitar 160 lebih galon kata Yon Simamura Kades Bukit Pulai.

Baca juga:  Berkah Ramadhan! Polsek Danau Kerinci Berbagi

Kades juga menjelaskan pembagian galon dan sabun cair ini supaya masyarakat desa Bukit Pulai selalu menjaga kebersihan dan mencuci tangan setelah beraktivitas dan masuk kedalam rumah.

Kami berharap dengan dibaginya galon dan sabun cair ini masyarakat desa Bukit Pulai bisa terbebas dari wabah virus corona.

Kades Bukit pulai Yon Simamura S.Pd juga menghimbau kepada warganya mari kita sama sama menjaga kebersihan dan selalu cuci tangan setelah beraktivitas dan masuk kedalam rumah dan jangan lupa berdo’a semoga kita di jauhi dari vrus corona ini pungkasnya. (Adv)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button