HOT NEWSKerinciPendidikan

Orang Tua Mengeluh, Siswa MTSN Danau Kerinci Diwajibkan Beli 14 Buku LKS

Orang Tua Mengeluh, Siswa MTSN Danau Kerinci Diwajibkan Beli 14 Buku LKSKerincitime.co.id, Berita Kerinci – Ada-ada saja yang dilakukan pihak MTSN Danau Kerinci di Desa Tanjung Pauh Hilir Kecamatan keliling Danau Kabupaten Kerinci, siswa diwajibkan beli buku LKS sebanyak 14 buah dengan harga mencapai Rp. 125 ribu per siswa.

Kondisi ini tentu menjadi tandatanya besar bagi orang tua, sebab dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) merupakan program membantu siswa untuk biaya pendidikan dan itu termasuk buku, namun malah siswa diarahakn membeli LKS.

“untuk beli buku saja kami tidak sanggup, apa lagi tambah beli LKS jumlahnya 14 buah pula, jadi dana BOS kemana? Untuk siapa?” ungkap salah seorang orang tua siswa kepada kerincitime.co.id.

Kepala MTSN Danau Kerinci TISTIARNI. S.Ag. M. Pdi hingga berita ini dipublih belum dapat dikonfirmasi, dihubungi telpon selularnya tidak aktif. (jia)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button