Kerincitime.co.id, Berita Jambi – Kemelut di kegiatan Balai Wilayah Sungai Sumatera VI (BWSS VI) masih berlanjut. Setelah sebulan lalu beberapa rekanan menduga banyak kongkalikong terjadi di pengaturan kegiatan BWSS VI, kini, mereka mendesak agar Kepala BWSS VI mencopot jabatan Ahmad Victor Samodra.
Dilansir dari laman serujambi.com-media partner kerincitime.co.id untuk diketahui, kini Victor menduduki posisi Satuan Kerja Non Vertikal Tertentu (SNVT) Pelaksana Jaringan Pemanfaatan Air (PJPA) Wilayah Sungai (WS) Batanghari di BWSS VI.
BACA JUGA: https://kerincitime.co.id/angkut-kayu-melebihi-dokumen-resmi-us-warga-air-hitam-tangkap-polisi.html
BACA JUGA: https://kerincitime.co.id/sebar-video-mesum-ke-suami-selingkuhannya-pria-ini-dipenjara.html
“Dia (Victor, red) sulit diajak komunikasi. Makin hari makin arogan, seolah paling hebat dan sok bersih,” ungkap H, seorang rekanan kegiatan pembangunan pemerintah, beberapa waktu lalu.
Menurutnya, “dosa-dosa” Victor sudah terlalu banyak. Paling parah, sejak Victor menjabat, terjadi “pengkotak-kotakan” di kalangan rekanan. Sehingga, situasi lelang jadi tidak kondusif.
Selain itu, ia juga menilai bahwa kalau Victor tidak segera dicopot dari jabatannya, akan berpengaruh terhadap pembangunan BWSS VI di Jambi.
“Bagaimana membangun dengan lancar kalau situasi tidak kondusif. Ini gara-gara Victor,” tuturnya.
Rekanan lain yang tak mau disebutkan namanya di media menambahkan, seharusnya seorang pejabat sekelas SNVT, harus bersikap luwes dan bijaksana.
BACA JUGA: https://kerincitime.co.id/jual-sabu-warga-asal-riau-ditangkap-di-sungai-penuh.htm
BACA JUGA: https://kerincitime.co.id/silaturahmi-imm-bersama-bupati-adirozal-titip-pesan.html
Apalagi kini zaman era bebas korupsi, kolupsi dan nepotisme (KKN), praktek-praktek kongkalikong seharusnya tidak ada lagi di tubuh BWSS VI.
“Kalau sekarang, semua Victor yang urus. Jadi seperti monopoli, ini tidak baik untuk pembangunan dan iklim usaha,” jelasnya.
Untuk itu, ia mendesak agar Kepala BWSS VI segera mencopot jabatan Ahmad Victor.
“Supaya BWSS VI jadi stabil lagi, lebih kondusif,” tegasnya.
Sementara, Victor, saat ponselnya dihubungi bernada aktif, tetapi tak menyahut kontrak media ini. Dikonfirmasi via tangan kanannya, Eko, juga tak ada tanggapan.(saf)