Kerinci

Diduga Proyek Irigasi BWSS VI Jambi di Semerah Dikerjakan Asal-asalan

Proyek Irigasi BWSS VI Jambi di Semerah Dikerjakan Asal-asalan
Proyek Irigasi BWSS VI Jambi di Semerah Dikerjakan Asal-asalan

Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) guna meningkatkan kemampuan ekonomi masyarakat melalui Balai Wilayah Sungai Sumatera (BWSS) VI Jambi sebagai perpanjangan tangan Direktorat Jenderal Sumber Daya Air, yang dilaksanakan di Desa Semerah, Kecamatan Sitinjau Laut diduga dikerjakan asal-asalan.

Pantauan media ini dilapangan dari mulainya pengerjaan irigasi ini banyak terjadi pengurangan volume pekerjaan, dan sampai saat ini program ini sudah rampung dikerjakan dengan keadaan asal-asalan.

Salah satu warga setempat yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, dari mulai dikerjakan kami tidak tau bahwa ini program pemerintah karena tidak ada papan nam, kami sangka ini pondasi untuk bangun rumah warga, ucapnya.

Baca juga:  Rokok Illegal; Titan, Coffe, Gess, Rama, Rasta dan Luffman Bebas Beredar di Kerinci

“Memang asal-asalan dikerjakan, dan tidak pakai pondasi serta adukan semennya sedikit” tuturnya.

Kita meminta dari BWSS VI Jambi untuk segera turun kelokasi untuk mengecek program ini. (fan/ega)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button