Humas PLTA Merangin Hidro Support Adanya PWI Kota Sungai Penuh dan Kerinci
Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Humas Projects PLTA Merangin Hidro Aslori Ilham Menghadiri pelantikan dan pengukuhan pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Sungai Penuh periode 2023-2027, Rabu (18/1).
Turut hadir mengikuti, Walikota Sungai Penuh, Ketua PWI Provinsi Jambi, HR Ridwan Agus, DPT, Sekjen Pertahanan Nasional RI, Letjen TNI (Purn)Waris, unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah Alpian, Kabag Humas & Protokol, Anggota PWI Provinsi Jambi dan pengurus PWI Kabupaten/Kota Se Provinsi Jambi dan tamu undangan lainnya.
Acara Digelar di Hotel Mahkota, pelantikan dilakukan langsung oleh ketua PWI Provinsi Jambi H. Ridwan Agus Dpt, Adapun pengurus yang dikukuhkan diantaranya, Adipraja sebagai Ketua dan sejumlah pengurus lainnya.
Pada Kesempatan itu Aslori Ilham Mengucapan selamat kepada pengurus PWI yang sudah resmi dikukuhkan pada hari ini.
” Semoga PWI Kota Sungai Penuh selalu solid, Eksis dan senantiasa bersinergi dengan Pemerintah Daerah dan Swasta,”ucapnya.
Lebih jauh Humas PLTA Kerinci Merangin mengatakan, Pers, Swasta dan Pemerintah adalah lembaga yang sama-sama bekerja untuk kepentingan orang banyak yaitu masyarakat, karena itu kebersamaan harus tetap tumbuh dan terjaga dengan baik.
” Kita sangat mendukung dan mensupport , dengan adanya keberadaan PWI kita berharap dapat memberikan Kontribusi dalam pembangunan, khususnya dalam hal penyampaian informasi ditengah masyarakat,” papar Aslori.
Diakhir rangkaian acara Humas PLTA Kerinci Merangin Hidro Aslori Ilham menerima piagam penghargaan dari PWI Provinsi Jambi atas keberhasilannya dibidang pelayanan publik. (red)