BisnisHOT NEWSKerinciSungai Penuh

Investasi 7M,DEJ Bangun Fasilitas Sarana Olah Raga Standar Internasional Di Sungai Penuh

Kerincitime.co.id – Berita Sungai Penuh , Defitra Eka Jaya pengusaha muda asli putra kota sungai penuh yang berkiprah di ibu kota jakarta ini menginvestasikan dana pribadi untuk pembangunan gedung sarana olahraga di kota sungai penuh.

tidak tanggung-tanggung, pria yang gemar style ala Hip-hop satu ini  menyuntikan dana hingga 7 M untuk pembangunan gedung DEJ CONVENTION HALL di kota sungai penuh, yang di kabarkan akan di buka pada awal tahun 2020 mendatang.

Dej Convention Hall  yang beralamat di Jl. Depati Parbo , Karya Bakti, Sungai Penuh, Kota Sungai Penuh, Ini pada dasarnya di gunakan untuk para pemain basket, tetapi juga bisa digunakan untuk sarana olahraga dan Aktifitas lainnya. seperti acara wisuda, perpisahan, Pernikahan ,bahkan bisa digunakan untuk acara pertandingan Porda,Pon dll. dengan daya tampung  cukup besar.

Baca juga:  Di IAIN Kerinci Ada Beasiswa Tahfizh

Sedangkan bahan konstruksi lantai , gedung hall tersebut menggunakan bahan produk gerflorusa yang di import langsung dari USA. bahan ini mampu mengurangi tingkat cedera Pemain hingga 52% -60% yang biasa di gunakan pada lapangan basket sekelas NBA.

tidak hanya berhenti disitu saja,diatas gedung tersedia apparel yang menyediakan pakaian branded. sedangkan di luar gedung Dej Convention Hall Juga Tersedia Sarana PANJAT TEBING yang bisa di gunakan gratis bagi pemuda dan pemudi kota sungai penuh dan kabupaten kerinci. yang bahan kontruksinya terbuat bahan berkualitas tinggi,Sehingga keamanan dan kenyamanan para pengguna sarana akan lebih terjamin.

 

PROSES KONTRUKSI

Dibagian depan Hall Ini juga tersedia Cafe tempat berkumpul keluarga dan tongkrongan kaula muda-mudi kota sungai penuh dan kabupaten kerinci.

Baca juga:  Silaturahmi WIM dengan Kapolres Kerinci AKBP. M.Mujib,SH.,SIK

sedangkan pada posisi halaman luar gedung juga direncanakan pembuatan videotron ukuran raksasa untuk penepatan iklan advetorial.

dikonfirmasi media ini terkait harapan DEJ kedepan dengan di bangunnya Gedung Dej Convention Hall di sungai penuh

DEFITRA EKA JAYA (DEJ) & FITRI ANDRI AMALIA (ISTRI)

“Dengan dibangunnya DEj convention hall ini tentu yang pertama adalah terciptanya lapangan pekerjaan bagi anak anak muda kreafif di kota sungai penuh, yang kedua karena gedung ini fungsi regulernya adalah sebagai lapangan basket maka diharapkan mampu mendongkrak minat dan prestasi olahraga basket di kota sungai penuh dan kabupten kerinci, yang ketiga memperkenalkan lapangan berstandar internasional sehingga para pebasket dikota sungai penuh dan kabupaten kerinci bisa beradaptasi ketika ada pertandingan diluar daerah, keempat sebagai gedung serba guna yang bisa dipakai untuk menyelenggarakan event-event seperti pernikahan, wisuda, olah raga lain seperti pencak silat, taekwondow, karate dan even-event lainnya yang kiranya membutuhkan kapasitas ruangan yang luas. Pungkas Dej

ditanyakan untuk invetsai kedepnnya, “untuk investasi lainnya mungkin akan dipikirkan, tentu hal ini dibutuhkan dukungan dari pemerintah daerah didalam menciptakan iklim investasi yang baik.” tutup Dej

Baca juga:  Kapolres Kerinci Apresiasi Personil Berkinerja Unggul

(ang)

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button