Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Kisruh pelantikan Fitra Jaya sebagai Anggota DPRD Kerinci hasil PAW Asril dari PDIP yang mundur lantaran pindah Partai untuk mencaleg, masih berlanjut, dualisme keanggotan Parpol pun menjadi hangat.
Fitra Jaya saat masuk ke Perindo mengaku tidak lagi di PDIP, karena itu pihak Perindo mau menerima Fitra Jaya dan ditempatkan dengan posisi Bendahara.
“waktu mau masuk perindo dulu Fitra Jaya mengaku tidak lagi di PDIP” ungkap Ketua Perindo Kabupaten Kerinci Johani kepada kerincitime.co.id.
Ternyata saat masuk perindo Fitra Jaya masih menjadi Kader PDIP, buktinya dalam surat klarifikasi Edison Ketua PDIP ke KPU Kerinci yang menyatakan Fitra Jaya tidak pernah mundur, sementara disisi lain fakta terbalik, Fitra Jaya sendiri mengakui bahwa ia sudah tidak lagi di PDIP.
“saat mau masuk Perindo Fitra Jaya mengatakan bahwa ia tidak lagi di PDIP, ia masuk Perindo melalui kawan di partai, yang disampaikan Fitra ia memang tidak lagi di perindo, pernyataan itu secara lisan bukan tertulis” ungkapnya.
Penulis : John Afriza