HukumSungai Penuh

LSM Perisai Kobra Tantang PUPR Sungai Penuh Adu Uji Labor Jalan Sungai Liuk – KM 10

LSM Perisai Kobra Tantang PUPR Sungai Penuh Adu Uji Labor Jalan Sungai Liuk – KM 10Kerincitime.co.id, Berita Sungai Penuh – LSM Perisai Kobra John Afriza tantang pihak PUPR Kota Sungai Penuh untuk publikasikan hasil uji labor proyek jalan Rehabilitasi Jalan Sungai Liuk – Km 10 yang berlokasi di Desa Sumur Gedang depan SMP 7 Sungai Liuk arah Puskesmas yang diduga asal-jadi.

“kita tantang pihak PUPR Kota Sungai penuh untuk publikasikan secara terbuka hasil uji Laborratorium pekerjaan Jalan Sungai Liuk – Km 10 yang berlokasi di Desa Sumur Gedang depan SMP 7 Sungai Liuk tersebut” tegasnya  kepada kerincitime.co.id.

Bukan hanya itu LSM Perisai Kobra juga akan melakukan uji Labor independent jalan Sungai Liuk tersebut bersama dua jalan lainnya yakni jalan M. Koekoeh dan Jalan Cut Nyak Din, “kita juga akan lakukan uji labor di tempat yang netral dan independent, karena kita kurang yakin dengan labor yang di kelola oleh PUPR Sungai Penuh, kita akan adu hasilnya nanti” tegasnya.

Baca juga:  Jurus Penipuan Tukar Uang Baru untuk THR, Ibu Muda Ini Ditangkap

Dan jika ada indikasi kerugian Negara kata John Afriza, besar kemungkinan akan dilanjutkan ke ranah hukum, “dari hasil uji Labor nanti, dan jika ada indikasi kerugian negara, kita akan tindaklanjut ke penagk hukum” tegasnya lagi.

Untuk diketahui bahwa paket Pekerjaan lelang tersebut adalah Rehabilisasi Jalan Sungai Liuk-KM 10, dengan pagu dana Rp. 1 Miliar, pemenang adalah CV. Mitra Utama dengan harga penawaran Rp.956.067.000,-. (ega)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button