HOT NEWSJambiNasional

Bertambah 5 Orang Meninggal Pasien Covid-19 Jambi

Rekor Baru Kasus Corona Harian RI Capai 25.830 Orang dan 539 Kematian

Kerincitime.co.id, Berita Jambi – Kasus positif corona (Covid-19) Provinsi Jambi kembali bertambah, data tersebut dihimpun Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Jumat (2/7/21).

Berdasarkan data tersebut terdapat penambahan pasien positif corona (Covid-19) sebanyak 183 orang, untuk pasien sembuh sebanyak 114 orang dan 5 orang tambahan pasien yang meninggal.

Secara total kasus terkonfirmasi corona (Covid-19) Jambi menjadi 13.145 orang, pasien sembuh 11.392 serta 270 orang pasien yang meninggal.

Bertambah 5 Orang Meninggal Pasien Covid-19 Jambi
Update Covid-19 Jambi. (Ist)

Kasus Covid-19 Nasional

Dikutip dari laman Kumparan.com, Penambahan kasus konfirmasi harian selama pandemi corona kembali pecah rekor hari ini, Jumat (2/7/21). Angkanya nyaris 26 ribu kasus, yakni sebanyak 25.830 kasus bertambah.

Ini juga merupakan rekor tertinggi selama pandemi. Padahal rekor baru tercipta, kemarin, Kamis (1/7/21).

Hasil ini didapatkan dari 153.608 uji spesimen. Artinya, total kasus konfirmasi saat ini telah mencapai 2.228.938 orang.

Untuk kasus sembuh, hari ini tercatat penambahan sebanyak 11.578 orang. Total angka kesembuhan menjadi 1.901.865 orang.

Sementara untuk kasus kematian juga kembali pecah rekor dengan 539 kasus. Sehingga, total kasus kematian mencapai 59.534 orang.

Kemarin, rekor ganda yakni penambahan kasus positif dan kematian harian baru saja tercipta. Artinya Indonesia telah mencatatkan rekor ganda akibat COVID-19 selama dua hari berturut-turut.

Sementara itu, kasus aktif bertambah sebanyak 13.713 orang hari ini. Masyarakat harus semakin wasapada dan meningkatkan protokol kesehatan maksimal, sebab terdapat 267.539 kasus aktif di seluruh Indonesia. (Irw)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button