ADVKerinci

1.506 Rumah di Kerinci Keciprat Pemasangan Baru PDAM Gratis

Bupati Kerinci, H. Adirozal launching bantuan MBR di Lapangan Sepakbola Desa Padang Jantung, Kecamatan Siulak Kabupaten Kerinci.

Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Sebanyak 1.506 Rumah di Kabupaten Kerinci mendapat bantuan pemasangan baru rumah gratis dari PDAM Tirta Sakti.

Pemasangan baru graris tersebut merupakan sambungan rumah untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) program hibah air minum perkotaan 2019.

Rabu (4/9/2019) Bupati Kerinci, H. Adirozal secara resmi melaksanakan launching bantuan tersebut di Lapangan Sepakbola Desa Padang Jantung, Kecamatan Siulak Kabupaten Kerinci.

Tanpak hadir unsur forkompinda, Pj Sekda Gasdinul Gazam, kepala OPD, Direksi dan jajaran PDAM Tirta Sakti, para camat, kades dan ratusan warga perwakilan penerima bantuan dari tujuh kantor cabang PDAM Tirta Sakti Kerinci.

Dirut PDAM Tirta Sakti Kerinci, Andi Tri Putra mengungkapkan bahwa program hibah ini adalah program dari tiga kementerian yaitu Kementerian PUPR, Kementerian Keuangan dan Bapennas. Tujuannya mencapai kecukupan pelayanan bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).

Baca juga:  Al Haris Disambut Hangat di Simbur Naik Saat Hadiri Harlah ke 50 IKPMS

“Pelaksanaan program ini tersebar di tujuh kantor cabang, dengan maksud meringankan beban masyarakat. Sambungan ini gratis, tapi rekening bulanan tetap harus dibayar. Program ini berlangsung dari 2017 hingga 2024,” kata Andi. (emi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button