Berita Kerinci, Kerincitime.co.id – Museum kerinci sempat runtuh saat pembagunannya 2 tahun lalu, proyek yang dilaksanakan oleh CV. SENI BUDAYA PEMBAGUNANA KERINCI, saat itu lantai satu museum ambruk.
Hal ini diungkapkan oleh Derektur LSM Nuansa Maulana sempat ambruk lantai satu, bahkan tangganya juga rubuh, kepada kerincitime.co.id, menurutnya tiang-tiang slof vertikal terbelah dan tiang-tiang penyangga lantai banyak yang sudah miring.
“lantai satu amruk, slof terbelah dan banyak yang miring, karena itu kita laporkan ke penegak hukum, kasus ini sudah mulai diam” ungkap Maulana.
Di katakannya ambruknya bangun museum tersebut ada dugaan akibat penggunaan Besi Banci (bukan besi standar) yang nilai pemuainya antara 1 sampai 1,9 mm, kemudian ribuan semen yang dipakai adalah semen PCC kualitas 2, seharusnya dengan anggaran APBN kualitas satu.
“Dikabarkan kasus ini sudah di laporkan, namun belum ada tindak lanjut yang jelas, kita akan laporkan lagi ke kajari kerinci” tegasnya. (Ton)