HOT NEWSKerinci

Emil : Tim Sukses Jangan Terlalu Ikut Campur Wewenang Adzan

Kerincitime.co.id, Kerinci – Inilah fenomena yang terjadi di setiap pasca kemenangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih di Indonesia, Tim sukses bisa juga jadi raja, mempengaruhi semua kebijakan yang akan diambil oleh Bupati atau Wakil Bupati.

Di Bumi Sakti Alam Kerinci diharapak tidak demikian, seperti yang diungkapkan oleh pengamat politik Emil Peria kepada kerincitme.co.id, bahwa pengaruh tim sukses terkadang lebih dominan dan tidak bisa di tolak oleh pejabat yang bersangkutan, sebab kedua belah pihak tentu memiliki ikatan kerjasama yang cukup baik saat memperjuangkan kemenagan.

Namun demikian jangan sampai semua wewenang Adzan diatur dan di intervensi dari luar sistim pemerintahan yakni oleh tim sukses. Hal ini cukup beralasan, sebab tim sukses adzan memang memiliki andil sangat besar hingga adzan mampu mendapatkan kemenangan, dan secara manusiawi adzan tentu tidak menolak untuk mengakomodir kepentingan tim.

Baca juga:  Puluhan Ribu Warga Memadati Kampanye Akbar AZ-FER di Lapangan Merdeka

Disisi lain yang pelu diingat adalah seorang Bupati bukan milik tim sukses semata, namun milik 200 ribu lebih masyarakat kerinci yang mayoritas memilih adzan, “karena itu tim sukses jangan terlalu ikut campur wewenang Adzan, beri ruang profesionalisme Adzan untuk memimpin” kata Emil Peria kepada kerincitme.co.id. (ton)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button