Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur SPAN-PTKIN
Kerincitime.co.id, Berita Sungai Penuh – Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melalui panitia nasional penerimaan mahasiswa baru lingkup Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) secara resmi membuka seleksi penerimaan mahasiswa baru jalur Seleksi Prestasi Akdemik Nasional (SPAN) Tahun Akademik 2023, Jumat (20/1). Sementara untuk jalur penerimaan Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) akan menyusul di bulan April mendatang.
SPAN-PTKIN merupakan seleksi penerimaan calon peserta didik baru berdasarkan penjaringan prestasi akademik nilai rapor atau prestasi lain dibuktikan dengan portofolio yang dilakukan serentak di seluruh PTKIN tanpa mengikuti ujian tertulis. Biaya pendaftaran SPAN PTKIN ditanggung oleh pemerintah sehingga peserta yang mengikuti seleksi ini tidak dipungut biaya apapun. Peserta yang berhak mengikuti seleksi ini adalah siswa yang dinyatakan lulus pada tahun akademik 2023. Peserta SPAN PTKIN berasal dari berbagai sekolah MA, MAK, SMA, SMK hingga pesantren yang setara Sekolah menengah.
Sebagai salah satu PTKIN yang ikut serta melaksanakan penerimaan mahasiswa baru jalur SPAN dan UM, IAIN Kerinci telah melakukan berbagai persiapan untuk menjaring calon mahasiswa yang berkualitas. Sebagai langkah awal, pihak kampus selain melakukan koordinasi dan sosialisasi terkait penerimaan jalur SPAN-PTKIN ke sekolah tingkat Sekolah Menegah Atas (SMA) atau Madrasah Aliyah (MA) yang berada di lingkungan Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh, pemaparan berbagai program unggulan Kampus IAIN Kerinci juga diperluas melalui media sosial dan website.
“Untuk menerima calon mahasiswa baru melalui jalur SPAN PTKIN prestasi akademik tentu menjadi syarat utama, kami telah melakukan sosialisasi secara langsung maupun melalui media sosial dan internet untuk menyampaikan penerimaan mahasiswa baru dan informasi program-program yang dibuka IAIN Kerinci,” jelas Prisman selaku Kepala Bagian Umum dan Layanan Akademik IAIN Kerinci.
Lanjut Prisman, tahun ini terdapat peningkatan peserta yang mengikuti jalur SPAN-PTKIN mencapai 11 persen selama dua tahun terakhir. Jalur ini mengakomodir 20% peserta SPAN-PTKIN dari jumlah total kuota yang tersedia. Dari 24 program studi yang disediakan, kuota untuk jalur SPAN berkisar antara 348-400 orang. Nantinya angka ini akan kondisional artinya tidak menutup kemungkinan adanya penambahan jumlah mahasiswa apabila pada sidang kelulusan terdapat pertimbangan tertentu untuk perubahan kuota.
“Dengan adanya penambahan program studi baru, tentu akan ada peningkatan jumlah kapasitas penerimaan mahasiswa, Institusi IAIN Kerinci juga berupaya melakukan peningkatan grafik jumlah mahasiswa, sebagai dsalah satu upaya untuk meningkatkan akreditasi kampus. Namun hal ini tetap dilakukan secara selektif untuk menjaring calon peserta didik yang berprestasi”
Ada beberapa tahapan yang dilalui untuk mengikuti SPAN-PTKIN, mulai dari pendaftaran sekolah, pendaftaran siswa hingga pengumuman hasil seleksi. Pendaftaran SPAN PTKIN untuk siswa akan dibuka pada 16 februari hingga 4 Maret 2023 untuk itu siswa diharapkan dapat selalu update informasi dan mempersiapkan diri untuk mengikuti jalur ini. Untuk mengikuti SPAN-PTKIN siswa dapat menghubungi pihak sekolah untuk didaftarkan sebagai peserta SPAN, siswa yang memenuhi persyaratan nilai akademik dapat mengikuti jalur ini. Pengumaman kelulusan jalur SPAN akan dilaksanakan pada 3 april 2023, bagi calon mahasiswa yang dinyatakan lulus di IAIN Kerinci diharuskan untuk melakukan pendaftaran ulang.
Ada berbagai program unggulan yang ditawar IAIN Kerinci kepada mahasiswa diantaranya peningkatan kemampuan bahasa asing, pengembangan kemampuan riset hingga pengembangan karir. Program ini disediakan diluar jam perkuliahan formal dan siapapun dapat mengikuti program ini. IAIN Kerinci juga telah membuka program fast track yang mana dalam kurun waktu 5 tahun mahasiswa dengan nilai akademik yang memuaskan dapat mengikuti program S2, sehingga S1 dan S2 dapat ditempuh dalam waktu 5 tahun.
Tidak hanya program unggulan, IAIN Kerinci juga menyediakan program beasiswa yang dapat diikuti oleh mahasiswa yang kurang mampu hingga mahasiswa berprestasi. Beasiswa yang tersedia diantaranya, Kartu Indonesia Pintar (KIP Kuliah), Beasiswa Indonesia Cerdas (BIC), Beasiswea Tahfizh Al-Quran, Beasiswa Bank Negara Indonesia, dan beasiswa berprestasi nasional maupun internasional.