Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Afuan Yuza, anggota DPRD Provinsi Jambi terpilih dari Partai Amanat Nasional (PAN), menyatakan komitmennya untuk memaksimalkan pemenangan calon-calon yang diusung oleh PAN pada Pilkada 2024, baik di Kabupaten Kerinci maupun Kota Sungai Penuh. Sebagai kader yang aktif, Afuan bertekad untuk bekerja keras dalam memastikan kemenangan bagi para kandidat yang didukung partainya.
“Insya Allah, kita akan membersamai kandidat-kandidat kita untuk mendaftarkan diri ke KPU. Sebagai kader, tugas kami adalah bekerja keras untuk memenangkan kandidat yang diusung oleh partai,” ujar Afuan Yuza, Selasa (27/08/24)
Afuan juga menekankan pentingnya menjaga suasana Pilkada yang sejuk, damai, dan penuh kegembiraan. Menurutnya, kemenangan yang diraih adalah hasil dari kerja keras bersama dan harus diraih dengan cara yang bersih dan bermartabat.
“Pilgub Jambi juga menjadi prioritas utama. Haris-Sani harus menang telak di Kerinci dan Sungai Penuh. Kemenangan adalah hadiah dari kerja keras kita bersama. Kita harus mengutamakan pilkada yang sejuk, damai, dan riang gembira,” tambah Afuan.
Sebagai anak dari Pj Bupati Kerinci, Asraf, dan peraih suara tertinggi dalam Pileg DPRD Provinsi Jambi, Afuan Yuza memiliki posisi strategis dalam dinamika politik di wilayahnya. Keberhasilannya dalam Pileg memberikan dorongan lebih bagi PAN untuk meraih kemenangan di Pilkada mendatang.
Dengan peran aktif Afuan dalam kampanye dan strategi pemenangan, PAN optimis akan dapat meraih hasil terbaik di Kerinci dan Sungai Penuh, serta memberikan kontribusi signifikan pada kemenangan pasangan Haris-Sani di Pemilihan Gubernur Jambi. (Red)