HOT NEWS

Camat Dan Sekcam Siulak Mukai Diduga Pungli Terhadap Kades

Berita Kerinci, Kerincitime.co.id – Camat Siulak Mukai Sinarafli dan sekcam Yodizal diduga lakukan pungli terhadap sejumlah kades di kecamatan tersebut.

Informasi yang dihimpun dari sumber kerincitime.co.id bahwa sejumlah kades mengeluh, sebab setiap pengurusan rekomendasi pencairan dana desa di kantor camat, pihak desa harus mengeluarkan dana 1.2 juta per desa.

“3 rekomendasi di kantor camat bayar 1.2 juta, 1 juta dan 1 juta, 3 kali rekomendasi, total setiap desa berkisar Rp. 3.2 juta” ungkapnya kepada kerincitime.co.id.

Sekcam Mukai yodrizal ketika di hubungi menolak untuk berkomentar, melimpahkan ke camat. “Langsung ke pak camat saja” katanya singkat.

Sementara Camat Mukai ketika di hubungi sambil tertawa kecil membantah tudingan tersebut, menurutnya informasi tersebut sama sekali tidak benar.

Baca juga:  KIP-K IAIN Kerinci Sepenuhnya di Tangan Mahasiswa

Dikatakannya bahwa tugasnya adalah mengajun mengarah, dan menyarankan ke kades agar mengunakan dana desa sebaik mungkin.

“Konsultasi dengan BPD, siapa kades itu, nanti kita panggil, nerima uang mau, malah kambing hitamkan camat” tegasnya.

Dijelaskannya bahwa Mukai itu adalah wilayah konflik, tidak bisa berbuat apa-apa dan tidak bisa macam-macam.

“Kalau ada yang mau jadi camat silahkan, jangan begini caranya” tegasnya. (Ton)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button