Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Letkol Purn Darmadi,SH resmi mengembalikan Formulir Pendaftaran dan mendaftarkan diri menjadi Bakal Calon Bupati Kerinci di Partai Demokrat Kabupaten Kerinci Sabtu 20/04/2024 pukul 10.30 wib di Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Kerinci Desa Siulak Deras Mudik Kecamatan Gunung Kerinci Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi.
Darmadi bersama ratusan tim sukses dari utusan beberapa Kecamatan di Kabupaten Kerinci dengan puluhan kendaraan roda empat tiba di DPC Partai Demokrat Kerinci disambut Sekretaris Partai Demokrat Arfan Kamil didampingi sejumlah Kader.
Darmadi disambut hangat oleh Arfan Kamil Sekretaris DPC Partai Demokrat Kerinci, “Atas nama Ketua dan seluruh DPC Partai Demokrat serta Kader, merasa terhormat mendapat kepercayaan dari Letkol Purn Darmadi,SH dan Timnya, untuk maju bersama dengan Partai Demokrat, kendati masih ada tahap dan proses yang harus dilalui, namun niat baik dari Letkol Purn Darmadi,SH dapat menjadi pertimbangan bagi Partai Demokrat Kerinci” ungkap Arfan Kamil.
Darmadi adalah orang yang pertama mengembalikan Formulir pendaftaran di Partai Demokrat Kabupaten Kerinci sejak seminggu dibukanya pendaftaran Bakal Calon Bupati Kerinci oleh Partai Demokrat Kerinci.
Sepertinya ini menjadi isyarat bahwa keseriusan dan kesedian Letkol Purn Darmadi,SH maju bersama Partai Demokrat Pada Pilkada Bupati Kerinci, Periode 2024-2029.
Untuk selajutnya kata Arfan Kamil, berkas pengembalian formulir akan diproses, “kita proses, dan akan kami sampaikan secepatnya ke DPD Partai Demokrat Jambi, untuk ditindak lanjut ke DPP Partai Demokrat di Jakarta” Tegas Arfan Kamil Ketua Pendaftaran.
Letkol Darmadi, SH usai mengembalikan formulir mengungkapkan bahwa dirinya dan Tim sangat berterima kasih Kepada DPC Partai Demokrat Kerinci serta seluruh Kadernya, yang telah bersedia menerima dirinya sebagai bakal balon Bupati Kerinci periode 2024-2029.
Berharap, setelah pengembalian Formulir pendaftaran kepada Partai Demokrat ini akan berkesinambungan sebagai salah satu Partai pengusung pada Pilkada Bupati Kerinci 2024 ini.
“kita sangat berharap, sebab Visi dan Misi Partai Demokrat untuk menjadi Negara Maju di Abad 21, Indonesia menjadi Negara Kuat di tahun 2045¸ Indonesia menjadi Emerging Economy di tahun 2030. (red)