FPPWD7 Dan Volunteer, Ajak Langsung Anak Yatim Piatu Beli Baju lebaran
Kerincitime.co.id – Kota Sungai Penuh , di bulan ramadhan yang penuh berkah, FPPWD7 Dan Volunteer mengajak langsung anak yatim piatu Berbelanja baju lebaran (12/06). bukan hanya itu saja, padahari yang sama FPPWD7 juga membuka pasar sembako serba 90 ribu .
DEJ ketua Forum FPPWD7 sewaktu di konfirmasi membenarkan adanya kegiatan sosial tersebut, Dej Menjelaskan “pembagian ini Murni aksi sosial untuk membantu masyarakat kota sungai penuh dan anak yatim dalam menyambut hari raya idul fitri. harapan kita dengan adanya kegiatan sosial dapat memberikan rona kebahagian bagi anak yatim dan bisa meraskan nikmatnya hari yang fitri . dan acara ini kita laksanakan tadi siang di depan gedung nasional kota sungai penuh.
Sambung DEJ , FPPWD7 dan Volunter bukan memberi kan baju yang sudah di beli , lalu di bungkus dan di bagikan. tetapi kita langsung mengajak anak yatim tersebut berbelanja di tokoh pakaian layaknya anak-anak lainnya yang berbelanja dengan orang tuanya untuk membeli kebutuhan menyambut hari raya idul fitri. ungkap Dej
Menurut data yang dihimpun kerincitime.co.id dana untuk melaksanakan kegiatan sosial ini didapatkan dari hasil sumbahan FPPWD7 dan Volunteer.
(ang)