Olahraga

Ini Hasil Lengkap Final Malaysia Masters 2019, Marcus/Kevin Raih Juara

Ini Hasil Lengkap Final Malaysia Masters 2019, Marcus/Kevin Raih JuaraKerincitime.co.id, Berita Jakarta – Memasuki final Malaysia Masters 2019, wakil Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo keluar sebagai juara setelah mengalahkan tuan rumah Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Dilansir tribunnews.com Babak pertama final Malaysia Masters 2019, The Minions dan tuan rumah, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi sudah bertanding secara sengit.

Marcus Gideon/Kevin Sanjaya bahkan sempat terjatuh saat berusaha mengembalikan kok.

Selisih skor di awal pertandinganpun tak berbeda jauh, 6-5, unggul Marcus/Kevin atas Ong/Teo.

Beberapa kali Gideon/Kevin juga berhasil membuat ganda putra Malaysia kewalahan hingga The Minions unggul saat memasuki interval dengan skor 11-8.

Selisih skor semakin jauh menjadi 16-11 setelah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil membuat Ong/Teo kewalahan

Babak pertamapun berakhir dengan kemenangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. The Minions unggul dengan skor 21-15. Pertandingan sengit masih berlanjut di babak kedua. Marcus/Kevin dan Ong/Teo beberapa kali seri.

The Minions beberapa kali melakukan hingga membuat Ong/Teo unggul di interval babak kedua dengan skor 11-10. Usai interval, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil menyamakan skor menjadi 13 sama. Setelah pertandingan sengit, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil keluar menjadi juara Malaysia Masters 2019.

Marcus/Kevin berhasil menaklukkan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dengan skor 21-5 dan 21-16. Final Malaysia Masters 2019akan menjadi pertandingan keempat bagi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan Ong/Teo.

Sebelumnya kedua pasangan ini sempat bertemu sebanyak tiga kali sejak 2017. Dalam tiga pertemuan tersebut, The Minions berhasil menaklukkan Ong Yew Sin/Teo Eo Yi. Pertemuan pertama Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan Ong/Teo terjadi pada 2017 lalu di pertandingan Victor Korea Open.

Marcus/Kevin berhasil mengalahkan Ong/Teo di babak 16 besar Victor Korea Open 2017 lewat straight dengan skor 21-16 dan 22-20. Keduanya kembali bertemu dalam pertandingan All England Open 2018.

Lagi-lagi Ong Yew Sin/Teo Ee Yi kalah dari Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di babak 16 besar. Ganda putra Malaysia ini kalah lewat rubber set dengan skor 21-17, 20-22, dan 21-13.

Marcus/Kevin kembali menang dalam pertemuan terakhir mereka di pertandingan Indonesia Open 2018. The Minions kembali menaklukkan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di babak 16 besar dengan skor 21-18 dan 21-12. Final Malaysia Masters 2019menjadi kemenangan keempat Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo atas Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Sementara itu Greysia Polii/Apriyani Rahayu harus puas dengan podium kedua setelah gagal mengalahkan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota sebelumnya. Greysia/Polii kalah lewat rubber set dengan skor 21-17, 16-21, dan 16-21.

Sebelum Malaysia Masters 2019, Greysia Polii/Apriyani Rahayu telah bertanding sebanyak tujuh kali melawan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Dari tujuh pertandingan tersebut, Greysia/Apriyani baru berhasil menaklukkan Fukushima/Hirota sebanyak dua kali. Pertemuan pertama keduanya terjadi pada 2017 lalu di pertandingan Victor Korea Open.

Dalam pertemuan pertama tersebut, Greysia/Apriyani berhasil unggul lewat rubber set dengan skor 14-21, 21-17, dan 21-13. Greysia/Apriyani masih terus unggul pada pertemuan kedua di pertandingan Yonex French Open 2017.

Saat itu ganda putri Indonesia ini berhasil mengalahkan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota lewat straight dengan skor 21-19 dan 21-18. Setelah dua kemenangan berturut-turut tersebut, Greysia/Apriyani belum berhasil mengalahkan kembali ganda putra Jepang ini.

Pada pertemuan selanjutnya, Greysia Polii/Apiyani Rahayu harus mengakui keunggulan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota lewat straight game. Baru pada pertemuan terakhir dalam pertandingan Yonex-Sunrise Hong Kong Open 2018 ganda putri kebanggaan Indonesia ini bisa memberikan sedikit perlawanan.

Meski harus kembali kalah, Greysia/Polii mampu membuktikan mereka juga tak kalah prima. Pada pertemuan terakhir di Hong Kong Open 2018, Greysia/Polii kalah lewat rubber set dengan skor 22-20, 9-21, dan 12-21.

Berikut daftar juara Malaysia Masters 2019.

Tunggal Putra

  1. Son Wan Ho (Korea Selatan)
    2. Chen Long (Tiongkok)

Tunggal Putri

  1. Ratchanok Intanon (Thailand)
    2. Carolina Marin (Spanyol)

Ganda Putra

  1. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
    2. Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)

Ganda Putri

  1. Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang)
    2. Greysia Polii/Apriyani Rahayu

Ganda Campuran

  1. Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)
    2. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button