Ini Hasil Lengkap Final Malaysia Masters 2019, Marcus/Kevin Raih Juara
Kerincitime.co.id, Berita Jakarta – Memasuki final Malaysia Masters 2019, wakil Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo keluar sebagai juara setelah mengalahkan tuan rumah Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.
Dilansir tribunnews.com Babak pertama final Malaysia Masters 2019, The Minions dan tuan rumah, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi sudah bertanding secara sengit.
Marcus Gideon/Kevin Sanjaya bahkan sempat terjatuh saat berusaha mengembalikan kok.
Selisih skor di awal pertandinganpun tak berbeda jauh, 6-5, unggul Marcus/Kevin atas Ong/Teo.
Beberapa kali Gideon/Kevin juga berhasil membuat ganda putra Malaysia kewalahan hingga The Minions unggul saat memasuki interval dengan skor 11-8.
Selisih skor semakin jauh menjadi 16-11 setelah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil membuat Ong/Teo kewalahan
Babak pertamapun berakhir dengan kemenangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. The Minions unggul dengan skor 21-15. Pertandingan sengit masih berlanjut di babak kedua. Marcus/Kevin dan Ong/Teo beberapa kali seri.
The Minions beberapa kali melakukan hingga membuat Ong/Teo unggul di interval babak kedua dengan skor 11-10. Usai interval, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil menyamakan skor menjadi 13 sama. Setelah pertandingan sengit, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil keluar menjadi juara Malaysia Masters 2019.
Marcus/Kevin berhasil menaklukkan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dengan skor 21-5 dan 21-16. Final Malaysia Masters 2019akan menjadi pertandingan keempat bagi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan Ong/Teo.
Sebelumnya kedua pasangan ini sempat bertemu sebanyak tiga kali sejak 2017. Dalam tiga pertemuan tersebut, The Minions berhasil menaklukkan Ong Yew Sin/Teo Eo Yi. Pertemuan pertama Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan Ong/Teo terjadi pada 2017 lalu di pertandingan Victor Korea Open.
Marcus/Kevin berhasil mengalahkan Ong/Teo di babak 16 besar Victor Korea Open 2017 lewat straight dengan skor 21-16 dan 22-20. Keduanya kembali bertemu dalam pertandingan All England Open 2018.
Lagi-lagi Ong Yew Sin/Teo Ee Yi kalah dari Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di babak 16 besar. Ganda putra Malaysia ini kalah lewat rubber set dengan skor 21-17, 20-22, dan 21-13.
Marcus/Kevin kembali menang dalam pertemuan terakhir mereka di pertandingan Indonesia Open 2018. The Minions kembali menaklukkan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di babak 16 besar dengan skor 21-18 dan 21-12. Final Malaysia Masters 2019menjadi kemenangan keempat Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo atas Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.
Sementara itu Greysia Polii/Apriyani Rahayu harus puas dengan podium kedua setelah gagal mengalahkan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota sebelumnya. Greysia/Polii kalah lewat rubber set dengan skor 21-17, 16-21, dan 16-21.
Sebelum Malaysia Masters 2019, Greysia Polii/Apriyani Rahayu telah bertanding sebanyak tujuh kali melawan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Dari tujuh pertandingan tersebut, Greysia/Apriyani baru berhasil menaklukkan Fukushima/Hirota sebanyak dua kali. Pertemuan pertama keduanya terjadi pada 2017 lalu di pertandingan Victor Korea Open.
Dalam pertemuan pertama tersebut, Greysia/Apriyani berhasil unggul lewat rubber set dengan skor 14-21, 21-17, dan 21-13. Greysia/Apriyani masih terus unggul pada pertemuan kedua di pertandingan Yonex French Open 2017.
Saat itu ganda putri Indonesia ini berhasil mengalahkan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota lewat straight dengan skor 21-19 dan 21-18. Setelah dua kemenangan berturut-turut tersebut, Greysia/Apriyani belum berhasil mengalahkan kembali ganda putra Jepang ini.
Pada pertemuan selanjutnya, Greysia Polii/Apiyani Rahayu harus mengakui keunggulan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota lewat straight game. Baru pada pertemuan terakhir dalam pertandingan Yonex-Sunrise Hong Kong Open 2018 ganda putri kebanggaan Indonesia ini bisa memberikan sedikit perlawanan.
Meski harus kembali kalah, Greysia/Polii mampu membuktikan mereka juga tak kalah prima. Pada pertemuan terakhir di Hong Kong Open 2018, Greysia/Polii kalah lewat rubber set dengan skor 22-20, 9-21, dan 12-21.
Berikut daftar juara Malaysia Masters 2019.
Tunggal Putra
- Son Wan Ho (Korea Selatan)
2. Chen Long (Tiongkok)
Tunggal Putri
- Ratchanok Intanon (Thailand)
2. Carolina Marin (Spanyol)
Ganda Putra
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
2. Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)
Ganda Putri
- Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang)
2. Greysia Polii/Apriyani Rahayu
Ganda Campuran
- Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)
2. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)