HOT NEWSHukum

Mencuat Dugaan Pungli di Pemdes Kerinci

Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Perilaku oknum Dinas Pemerintahan Desa Kabupaten Kerinci disorot, terkait dugaan Pungutan Liar (Pungli) terhadap proses administrasi Dana Desa.

Pungli ini sepertinya sudah menjadi rahasia umum, betapa tidak jika perangkat desa berurusan dengan pemdes harus menyiapkan sejumlah amplop berisi uang untuk oknum Pegawai Pemdes Kerinci.

Isbal aktivis Kerinci mengungkapkan ada banyak desa mengeluh dengan adanya praktik pungli tersebut.

“Itu keluhan sejumlah perangkat desa yang ada di Kerinci, setiap berurusan dengan pemdes harus bayar, jika tidak akan dipersulit, itu terjadi dibidang terkait dana desa” ungkap Isbal.

Persoalan ini menjadi persoalan serius bagi pemerintah untuk bisa menjadikan pemerintah yang bersih.

Baca juga:  Nakal! Sudah Dilarang, CV. Putra Bahari Mandiri Malah Melakukan Usaha Pertambangan

Isbal enggan membeberkan nama-desa yang mengaku menjadi korban pungli oknum di pemdes Kerinci lantaran pihak desa meminta agar tidak disebutkan sumbernya.

“Jika disebut sumbernya maka desa tersebut akan menjadi sasaran bagi pemdes” ungkapnya.

Bayangkan kata isbal, setiap pencairan dana desa misalnya, setiap desa harus mengeluarkan uang hingga jutaan rupiah.

Bukan hanya di Pemdes yang harus diselesaikan, juga di Inspektorat dan BPKPD.

“Kepala Desa menjadi lahan empuk bagi 3 instansi tersebut, miris memang, karena itu harus ada kejelian atasan dalam persoalan ini” tegasnya. (Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button