Kerinci

Sampah Menumpuk di Pintu Masuk Bandara Depati Parbo

Sampah Menumpuk di Pintu Masuk Bandara Depati Parbo
Sampah Menumpuk di Pintu Masuk Bandara Depati Parbo

Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Pemandangan tak sedap di jalan depan pintu masuk Bandara Depati Parbo Kecamatan Sitinjaulaut Kabupaten Kerinci. Sampah plastik menumpuk didalam got dan sawah.

Informasi yang dihimpun dari warga setempat bahwa kondisi sampah menumpuk ini sudah berkurang jika dibandingkan sebelumnya. “Ini sudah sedikit berkurang. Karena kemarin ada yang membersihkannya,”kata warga, Sabtu, (20/7).

Sampah menunpuk ini juga merusak tanaman padi di area persawahan di Dandara tersebut. “Apalagi disaat hujan sampah berserakan dan merusak tanaman padi milik warga,”katanya.

Pantauan dilokasi sampah menumpuj ini juga jelas terlihat ketika hendak masuk maupun keluar dari Bandara Depati Parbo. Akibatnya dapat mengganggu pemandangan di sekitar area Bandara Depati Parbo saat ini.

“Kemungkinan drainase menyumbat sehingga ketika hujan air melimpah dan sampahpun menumpuk,”katanya lagi. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button