Warga Desak BPBD Umumkan Secara Resmi Penerima Bantuan Kebakaran Pasar Baru
Kerincitime.co.id, Berita Sungai Penuh – Warga desak pihak BPBD sungai penuh umumkan secara resmi penerima bantuan korban kebakaran pasar baru.
Sebab banyaknya kejanggalan yang terjadi dari proses pendataan hingga pencairan bantuan korban kebakaran pasar baru januari 2018.
Dan kini makin menuai polemik di tengah masyarakat khususnya para korban.
Sampai hari ini pihak BPBD sungai penuh terus di datangi oleh warga yang tidak mendapat bantuan untuk menuntut haknya dan menuntut pihak BPBD umumkan kepada publik siapa saja yang menerima bantuan dan siapa yang harus bertanggung jawab dari 72 penerima bantuan.
Sebab masih banyak warga yang jadi korban tidak menerima bantuan, seperti yang di ungkapkan oleh Tomi salah seorang perwakilan korban.
“kami telah menanyakan data tersebut kepada kades, jawab kades datanya telah diserahkan kepada BPBD, terus kami tanyakan lagi pada BPBD jawabnya ada sama kades, padahal tentunya mereka punya arsip, karena data yang dikeluarkan harus ada tanda tangan dari kades, camat dan BPBD, tiga instansi ini tentu punya arsip, dan aturannya data penerima bantuan harus di umumkan secara resmi supaya korban yang tidak terdata bisa melapor, belum lagi kejelasan bantuan dari masyarakat melalui rekening BRI” bebernya.
Abrar Dani kepala BPBD sungai penuh saat di konfirmasi via ponsel 30 desember 2018 menjelaskan bahwa dia hanya menyelesaikan pekerjaan yang belum selesai.
“saya hanya menyelesaikan pekerjaan yang belum selesai oleh pendahulunya” ungkapnya.
Saat di tanyai apakah itu Paunal Akhyar selaku kepala BPBD yang lama, abrar menjawab kalau untuk itu saya no coment.
“kalau untuk itu saya no coment” ungkapnya.
Penulis : Soni Yoner