Kerincitime.co.id, Berita Jambi – Sebanyak 96 atlet dan 29 pelatih asal Provinsi Jambi yang akan berlaga pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua pada bulan Oktober 2021 mendatang disuntik Vaksin Covid-19 tahap pertama.
Penyuntikan vaksin ini dimulai pada pukul 08.00 WIB hingga 12.00 WIB, di sekretariat Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Jambi, Sabtu (05/06/21) kemaren.
Ketua Umum KONI Provinsi Jambi, Budi Setiawan mengatakan, vaksinasi atlet dan pelatih PON ini bekerjasama dengan Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Diskepora) dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jambi.
“Atlet yang divaksin ini adalah mereka yang akan berlaga di PON 2021 di Papua. Dilakukan selama dua hari, Sabtu (05/06/21) kemaren hingga Senin (07/06/21),” kata Budi.
Ia menjelaskan, vaksinasi Covid-19 adalah salah satu syarat bagi altet yang akan berlaga di PON Papua. Ia berharap, setelah divaksin, para atlet, pelatih, maupun pengurus KONI tetap mematuhi protokol kesehatan.
“Selalu jaga kesehatan, dalam latihan tetap menerapkan protokol kesehatan, karena memang kita tidak tau akan kena dimana, yang jelas kita selalu jaga kesehatan, cuci tangan dan tetap gunakan masker,” imbau Budi.
Sementara itu, Plt Kadiskepora Provinsi Jambi, Ronaldi mengucapkan terimakasih kepada KONI Provinsi Jambi telah menfasilitasi para atlet dan pelatih untuk disuntik vaksin Covid-19.
“Atlet-atlet yang berangkat ke PON Papua semuanya harus sudah divaksin dua kali, dan ini yang pertama, setelah 28 hari vaksinasi tahap kedua akan kembali dilakukan,” tutup Ronaldi. (Irw)
Sumber: Ampar.id