Ricuh, Pemilihan BPD Koto Baru Tanah Kampung
Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Pemilihan BPD Desa Koto Baru Tanah Kampung ricuh, masyarakat dan seluruh pemuda menolak pemilihan BPD, sebab Pemilihan BPD dengan sistim undangan terhadap panitia pemilihan Rabu malam 09/09/2019 pukul 07.00 wib.
“kita menolah pemilihan BPD, kok pakai undangan kepada panitia pemilihan” ungkap Peri pemuda setempat bersama edi, afrizal, hengki dan Bun.
Dikabarkan sempat terjadi pelemparan batu di Kantor Kepala Desa oleh masyarakat dan pemuda, sebab pemuda dan masyarakat tidak ikut milih, bahkan calon juga keberatan, karna ada beberapa keluarga calon sama sekali tidak di undang.
Bahkan parahnya lagi calon pun tidak mengetahui siapa-siapa yang harus memilih, “undangan di kasih menjelang magrib, si calon tahu pemilih saat undangan hadir, tidak di diberi tahu sebelum pemilihan, siapa pemilih, sampai di kantor Kades calon baru tahu” ungkapnya.
Akibatnya calon tidak bisa mensosialisasikan diri kepada pemilih, dikabarkan undangan mendadak, habis magrib langsung pemilihan, masyarakat menolak pemilihan tersebut, namun panitia tetap melanjutkan pemilihan, terjadilah kerusuhan sempat saling dorong dengan panitia, Kantor Desa di lempar batu.
Hingga pukul 11.00 wib belum ada keputusan, masyarak dan pemuda tetap tidak mau pergi, terlihat dilokasi Camat, sekjam, polisi dan TNI utk mengamankan. (ega/wen)