InternasionalJambi

Kemenag Provinsi Jambi: Pendaftar Haji Jambi 80.279 Dengan Masa Tunggu 29 Tahun

Kerincitime.co.id, Berita Jambi – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jambi, Muhammad mengatakan, daftar tunggu haji Jambi saat ini hingga 29 tahun ke depan.

“Pendaftar haji saat ini 80.279 orang dengan masa tunggu 29 tahun. Jadi jamaah kita ini banyak. Jadi karena ada pembatalan keberangkatan, maka jamaah yang batal berangkat diundur. Otomatis daftar tunggu juga mundur lagi,” kata Muhammad.

Dilansir Jambilink.com media partner Kerincitime.co.id, soal gagal berangkatnya jamaah haji dampak pembatalan keberangkatan jamaah calon haji tahun ini, dia mengatakan, akan diberangkatkan tahun depan.

“Keputusan ini memberikan kepastian hukum kepada masyarakat khususnya calon jamaah haji,” ungkapnya.

Terkait dengan setoran jamaah haji untuk pelunasan yang sudah dilunasi, Muhammad menegaskan dana itu bisa ditarik kembali.

Baca juga:  Politisi Kecam Eks Pejabat Pendukung Paslon HTK yang Lecehkan Profesi Petani

“Sedangkan setoran awal tak bisa ditarik kecuali membatalkan keberangkatan. Penarikan bisa dilakukan lewat kemenag kabupaten/kota. Jamaah haji yang telah melunasi tetap akan menjadi jamaah cadangan. Kalau meninggal dunia atau sakit permanen, nomor kursinya akan ada pelimpahan,” ujarnya.

Pada tahun 2020 ini, Muhammad mengungkapkan, calon jamaah yang sudah melunasi BPIH sebanyak 2.878 orang. Dari jumlah itu, yang telah menarik kembali dana pelunasan sebesar 1 persen atau 29 orang.

“Kita berharap bisa diberangkatkan tahun depan. Itu sangat kita harapkan. Jadi jamaah kita harapkan bersabar,” imbuhnya. (Irw)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button