Kerincitime.co.id, Kerinci – Buntut dari konflik antara ketua DPD 1 partai golkar Provinsi jambi Zoerman dengan Ketua DPD 2 partai Golkar Kerinci, posisi Rahman di unjung tanduk dan bisa dikatakan terancam di pecat. Sebab Zoerman merasa dilecehkan, dengan prilaku Rahman yang terang-terangan mendukung democrat pada putran kedua pilkada kerinci.
“saya sudah dilecehkan oleh rahman, saya sudah meperjuangkan dia ke DPP golkar, tapi tidak ada terima kasih, malah berbuat yang tidak benar” tegasnya kepada kerincitime.co.id kemarin.
Ditegaskannya dengan sikap rahman yang demikian tentu menjadi catatan tersendiri bagi Ketua DPD 1 Jambi. Untuk mempertimbangkan rahman sebagai kader apa tidak, karena ia sudah berkhianat kepada partai golkar. “apakah ia masih jadi kader atau tidak, karena ia sudah berhianat pada partai” tegasnya.(bin)