Merangin

Bertambah 32 Orang Pasien Covid-19 Jambi

Kerincitime.co.id, Berita jambi – Jumlah terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi hingga sore Kamis (10/12) cukup tinggi. Berdasarkan data yang dirilis oleh Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Provinsi Jambi sebanyak 32 orang yang terkonfirmasi. Sementara yang terbanyak dari Kabupaten Merangin ada 22 orang positif Covid-19, dilansir Brito.id media partner Kerincitime.co.id.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Jambi Johansyah mengatakan kasus terkonfirmasi Covid-19 di Merangin berdasarkan hasil screening RDT reaktif. Kemudian kasus positif disusul Kota Jambi 5 orang dan Kabupaten Bungo 4 orang.

“Salah satu pasien positif Covid-19 di Bungo masih balita berusia 4 tahun berinisial ACK jenis kelamin perempuan dengan screening RDT reaktif. Sedangkan Merangin satu orang screening RDT reaktif dari KPPS,” terangnya.

Kemudian skoring pemetaan risiko periode 30 November-6 Desember empat kabupaten masuk zona merah yakni Batanghari, Muarojambi, Kota Jambi dan Sungaipenuh. Hanya dua zona kuning Bungo dan Tanjabbar, sementara sisanya zona orange.

Namun yang menggembirakan ada 15 pasien dinyatakan sembuh dari Covid-19. Terbanyak dari Kota Jambi 7 orang, kemudian Tanjab Timur 7 orang dan 1 orang dari Muarojambi.

“Semoga semakin banyak warga yang sembuh. Kembali saya ingatkan kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan. Terutama menerapkan perilaku 3M yakni menjaga jarak atau menghindari kerumunan, memakai masker dan mencuci tangan. Mudah-mudahan dijauhkan penyakit Corona,” harapnya.

Berdasarkan penelitian yang ada, jika masyarakat rajin mencuci tangan bisa menurunkan risiko penularan virus, termasuk virus corona sebesar 35 persen. Kemudian memakai masker bisa mengurangi risiko penularan virus corona hingga 45 persen kalau memakai masker kain. Sementara kalau menggunakan masker medis, risiko penularan berkurang hingga 75 persen.

Dikutip laman Covid19.go.id, pada Kamis (10/12) terdata 6.033 kasus baru yang terkonfirmasi corona di Indonesia. Total kasus konfirmasi menjadi 598.933 kasus positif corona. Sedangkan jumlah yang sembuh dari kasus corona bertambah 4.530 orang sehingga menjadi sebanyak 491.975 orang. (Irw)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button