HOT NEWSKerinciPendidikan

BKD Dan Kadis Pendidikan Sama-Sama Ikut Arahan Adirozal

Berita Kerinci, Kerincitime.co.id – Membingungkan, soal mutasi Kepala Sekolah, Jondri Ali dari Pihak BKD menegaskan bahwa apa yang dilakukan oleh Kadis Pendidikan Mat Seri langgar aturan, dan SK yang sudah di terbitkan harus di cabut, itu semua berdasarkan arahan Adirozal Bupati Kerinci. Sementara Mat Seri juga mengaku bahwa apa yang ia lakukan adalah sesuai arahan dan perintah Bupati Kerinci Adirozal.

Kedua belah piah diketahui adalah sama-sama tim sukses Adirozal saat pilkada lalu, mereka sama-sama mengkalim putusan yang mereka lakukan adalah perintah Adirozal sang Bupati kerinci yang hingga saat ini tidak bisa di konfirmasi kebenaran informasi tersebut.

Kerincitime.co.id berusaha menghubingi Bupati Adirozal melalu 4 nomor telpon selularnya, namun tidak satupun yang dibalas, ketika di telpon pun tidak ada jawaban. Sepertinya ungakapan yang menyatakan Adirozal alergi dengan wartawan agaknya tepat, buktinya pada waktu di rumah Muradi waktu menjadi Caleg Hanura untuk DPR RI beberapa waktu lalu, wartawan kerincitime.co.id pernah mau mewawancarai Adirozal, namun ia langsung kabur, bahkan kaos kakinya saja tidak sempat di pakai untuk menghindari dari wartawan.

Baca juga:  Berkah Ramadhan! Polsek Danau Kerinci Berbagi

Saat itu Adirozal dinilai ingkari janji terhadap Muradi, kerincitime.co.id memuat berita Baru 12 hari jabatan Adirozal sebagai Bupati Kerinci, bahkan masalah yang terjadi bukan persoalan sepele, namun persoalan janji atau komitmen Adirozal sebagai calon bupati kerinci pada waktu pilkada lalu, ia berjanji akan mendukung salah seorang caleg DPR RI, dengan persayaratan seorang caleg tersebut harus mengeluarkan uang sejumlah miliaran rupiah.

Salah seorang tim inti Caleg DPR RI yang meminta namanya tidak disebutkan mengungkapkan bahwa ia sangat kecewa dengan Adirozal, sebab komitmen Adirozal waktu pilkada, kalau Caleg yang ia ajukan bersedia bantu dana Rp. 3,5 milyar untuk ADZAN, maka jika menang ADZAN akan mendukung caleg yang bersangkutan pada pileg secara terbuka.(ton)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button