Mutu Proyek Drainase di Kumun Dipertanyakan
Kerincitime.co.id, Berita Sungai Penuh – Pekerjaan proyek drainase di Kumun, tepatnya depan Puskesamas Kumun arah ke Desa Sandaran Galeh mutunya di pertanyakan.
Sebab belum selesai di kerjakan, tapi drainase tersebut sempat ambruk saat dilewati kendaraan.
“saat ini pekerjaan drainase masih berjalan, tapi mutunya kita pertanyakan, sebab ada yang ambruk, padahal diatasnya sudah ada cor semen, yang ambruk itu di tepat di depan cucian mobil dan karpet, dekat rumah pak Muradi” ungkap Ari salah seorang warga kepada kerincitime.co.id.
Bukan itu saja sebelum dipasang beton drainase yang sudah dicetak tersebut, terlihat banyak yang pecah dan retak.
“kok bisa banyak yang retak, dan pecah, bahkan ada yang di pasang tapi malah ambruk aat dilewati kedaraan, ini perlu dipertanyakan mutu dari cetakan drainase tersebut” ungkapnya.
Belum diketahui siapa pemilik proyek tersebut, dan dari perusaan apa, sebab tidak terlihat papan merek proyek. (red)