Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Di tengah wabah Corona Warga Desa Tanjung Pauh Mudik Kecamatan Danau Kerinci Barat Kabupaten Kerinci di resahkan oleh maling yang berkeliaran, kali ini sasarannya kulit manis (cassiavera) warga yang terletak di Tanjung Pauh Hilir.
Pasalnya pada Rabu (30/9/2020) dini hari sejumlah kulit manis yang berukuran lebih kurang sebesar paha orang dewasa habis di lahap oleh maling.
Salah seorang korban yang beranisial N (26) saat di konfirmasi media ini membenarkan kejadian yang merugikannya.
“iya, kali ini maling kampung yang sasarannya adalah kulit manis, kejadian ini diperkirakan pada Rabu dini hari “ungkapnya.
N juga menjelaskan “pada Rabu pukul 08.00 Wib saya pergi ke ladang saya langsung shock dan juga terheran saat melihat ada beberapa batang kulit manis yang tegak tinggi menjulang sudah telanjang dan tidak ada kulitnya lagi, untuk kerugiannya kira-kira mencapai 2,5 juta Rupiah dan bukan hanya di ladang kami saja kejadian yang serupa juga di alami oleh petani lain yang padangnya berdekatan dengan ladang kami.
“Kami yang selaku korban berharap kepada pihak berwajib untuk menyelidiki kasus yang meresahkan ini ” tutup N. (Ega)