Peserta Festival Tapa Malenggang Protes Ukuran Tenda Pameran Kecil
Kerincitime.co.id, Berita Muara Bulian – Festival Tapa Malenggang Tahun 2019 dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Batanghari ke-71 mendapat sorotan. Pasalnya, tenda pameran yang disediakan oleh panitia ukurannya jauh berbeda dengan pelaksanaan tahun sebelumnya.
Berdasarkan pantauan di lapangan, tenda-tenda pameran yang diikuti oleh hampir seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Kecamatan berukuran sangat kecil.
“Iyo, ukuran tenda ni 3×3, sempit nian, kalau tahun lalu tendanyo ukuran 5×5 bang. Jadi dak susah mau dekornyo bang, kalau sekarang mau dekor susah nian, sempit,” ungkap salah satu peserta kepada Jambiseru.com media partner Kerincitime.co.id, Jum’at (29/11/2019).
Dilanjutkannya, harga tenda pameran untuk OPD tetap sama dengan tahun lalu, walau pun ukurannya tidak sama, yakni lebih kecil.
“Kalau tidak salah hargonyo Rp 7,5 juta bang, untuk OPD dengan Kecamatan bang,” ujarnya.
Dikatakannya, masalah tenda pameran dan tenda bazar semua diurus oleh Dinas Perindagkop Batanghari.
“Yang ngurus untuk tenda ni Dinas Perindagkop bang,” pungkasnya. (Irw)