Puluhan Rumah Desa Teluk Lancang Tebo Jambi Terendam Air
Kerincitime.co.id, Berita Muara Tebo – Banjir melanda Desa Teluk Lancang, Kecamatan VII Koto sejak pagi dinihari. Kondisi terpantau hingga pukul 07.45 WIB air merendam rumah warga hingga 1,5 meter. Tak hanya itu fasilitas umum seperti rumah ibadah ikut terendam banjir.
Firdaus warga Tebo mengatakan Desa Teluk Lancang, Kecamatan VII Koto, Kabupaten Tebo terendam banjir. Kata dia sebagian warga yang terendam air sudah mengungsi, termasuk menyelematkan harta bendanya.
“Pantauan Brito.id media partner Kerincitime.co.id, kondisi air masih tinggi. Curah hujan cukup tinggi sehingga rumah warga terendam air. Perkiraan ada puluhan rumah terendam banjir,” katanya, Sabtu (14/12).
Dirinya berharap perlunya Instansi terkait bergerak untuk mengantisipasi banjir yang semakin besar. Terutama mengevaluasi warga yang masih bertahan di rumah.
“Perlu perhatian stack holder terkait terhadap banjir di Desa Teluk Lancang VII Koto ini,” katanya.
Sementara itu, Camat VII Koto Alfian mengatakan banjir yang melanda Desa Teluk Lancang, Kecamatan VII Koto akibat luapan Air Sungai Batanghari.
Katanya sekitar pukul 23.40 WIB, terjadi bencana banjir di Desa Lancang, dengan ketinggian sekitar 1 meter, dampak dari peningkatan debit Air Sungai Batanghari.
“Akibat bencana banjir tersebut, hingga pukul 01.00 WIB, sekitar 40 rumah masyarakat terendam, RT 3, RT 5 dan RT 6. Akses transportasi darat terputus. Mulai dari Jalan Padang Lamo, Desa Teluk Lancang hingga ke perbatasan Dharmasraya Sumatera Barat,” terangnya.
Alfian menjelaskan saat ini warga terdampak banjir telah mengungsi ke lokasi yang lebih tinggi, karena sebelumnya masyarakat sudah mengantisipasi kenaikan debit air tersebut, dan untuk kerugian materil belum diketahui.
“BPBD Tebo sudah menuju ke lokasi,” pungkasnya. (Irw)