Kerinci

Soal Tudingan Mencatut Nama Adirozal dan Serobot Lahan HGU, Ini Kata Kades Patok Empat

Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Soal bangun gedung serbaguna untuk pemuda dan masyarakat Desa Patok Empat, Kecamatan Kayu Aro Barat, Kabupaten Kerinci, Dedi selaku Kades membantah ada mencatut nama Bupati soal izin bangunan gedung.

Menurutnya, pembangunan gedung serbaguna untuk pemuda dan masyarakat setempat berlokasi ditanah yang telah dihibahkan selagi itu untuk kepentingan umum seperti sekolahan.

“Lokasi pembangunan untuk gedung serbaguna itu, memang awalnya berdiri tiga bedeng perumahan guru dan pelayan SD yang telah dihibahkan pihak PTP ke dinas pendidikan kerinci.

Pada tahun 1995 terjadi gempa yang mengakibatkan kerusakan berat ketiga bangunan itu. Bukan kami yang rubuhkan bangunan itu, tapi musibah gempa bumi,” ungkap Dedi Kades Patok Empat, Senin (17/02/2020) Sekitar Pukul 15:00 wib.

Baca juga:  Insiden Pengrusakan Motor Pemuda Belui Dilaporkan ke Polsek Air Hangat

Dikatakan lagi oleh Dedi bahwa pembangunan dari titik nol sampai kondisi gedung serbaguna memang masih tanggung jawabnya.

“Tapi soal saya mencatut nama Bapak Bupati Kerinci untuk mendapat izin pembangunan ini tidak benar.

Mana berani lah saya jual nama bupati, memang lokasi ini hasil musyawarah dan wajar dibangun gedung serbaguna, daripada kosong,” Ujar Dedi.

Namun soal izin, pihak pemerintahan Desa Patok Empat sudah minta kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Kerinci hanya izin alih fungsi dari perumahan guru yang rata dengan tanah itu, dibangun gedung serbaguna. (red)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button