JambiPolitik

Tafyani Kasim Layak Wakili Jambi di DPR RI

Tafyani Kasim
Tafyani Kasim

Kerincitime.co.id, Berita Jambi – Pesta demokrasi pemilu legislatif 2019 tinggal menghitung hari akan memasuki hari pemungutan suara. Untuk tingkat DPR RI, terdapat sejumlah nama yang maju sebagai kandidat, dari berbagai partai politik. Salah satu diantaranya, H Tafyani Kasim.

Dari sekian banyak kandidat yang maju sebagai calon legislatif, nama H Tafyani Kasim kian dikenal dan melekat dihati masyarakat di Provinsi Jambi, khususnya masyarakat Kabupaten Kerinci dan Kota Sungaipenuh, yang merupakan tanah kelahiran H Tafyani Kasim.

Sosok H Tafyani Kasim mulai dikenal publik sejak menjelang Pilkada Kerinci 2018 lalu. Meski tertunda maju di Pilkada Kerinci, semangat H Tafyani Kasim untuk mengabdi pada masyarakat tidak terhenti, bahkan dia langsung memutuskan maju sebagai calon legislatif dengan menggandeng PDI Perjuangan sebagai parpol pengusung.

Baca juga:  Zarman Pembina ABK Desak APH dan Bea Cukai Tindak Tegas Rokok Illegal

Tafyani Kasim dinilai layak menjadi wakil Provinsi Jambi di senayan untuk lima tahun mendatang. Hal itu bukan tanpa alasan, mulai dari peluang parpol pengusung PDIP yang sudah dipastikan memenuhi amabang batas 4 persen, H Tafyani Kasim juga dikenal memiliki kemampuan yang mumpuni untuk menjadi wakil rakyat ditingkat pusat.

Hal ini disampaikan langsung oleh Prof Dr Firwan Tan, yang merupakan tokoh masyarakat Provinsi Jambi dan akademisi. Menurut dia, H Tafyani Kasim merupakan pilihan yang tepat masyarakat Provinsi Jambi sebagai salah seorang dari 8 anggota DPR RI daerah pemilihan Provinsi Jambi.

“Saya kenal baik dengan beliau (H Tafyani Kasim,red) hubungan kami sudah sangat lama. Saya tidak meragukan kemampuan beliau, karena beliau sudah berpengalaman dalam berbagai bidang, khususnya bidang ekonomi, sosial dan ketenagakerjaan. Saya yakin dan percaya, H Tafyani Kasim pantas untuk dipilih di Pemilu 2019 ini,” ungkapnya.

Baca juga:  Zarman Pembina ABK Desak APH dan Bea Cukai Tindak Tegas Rokok Illegal

Disamping itu, lanjut dia, khusus untuk Kabupaten Kerinci dan Kota Sungaipenuh, sudah saatnya masyarakat menyadari bahwa pentingnya keterwakilan putera daerah di senayan. Sebab, untuk mendongkrak pembangunan di daerah, tidak lepas dari peran serta anggota DPR RI dari daerah di pusat.

“Di pemerintah pusat itu sangat banyak program pembangunan dan program sosial, serta program lainnya. Ini kalau tidak ada orang kita di pusat, sulit untuk kita dapatkan. Oleh sebab itu, saya menilai H Tafyani Kasim pilihan yang tepat untuk memperjuangkan itu,” jelasnya.

Terlebih, lanjut dia, H Tafyani Kasim diusung oleh partai besar, yang saat ini berada pada posisi puncak berdasarkan hasil survey. Jika H Tafyani Kasim berhasil lolos ke senayan, tentu akan sangat mudah untuk melakukan berbagai komunikasi tingkat nasional demi pembangunan daerah,” jelasnya.

Baca juga:  Zarman Pembina ABK Desak APH dan Bea Cukai Tindak Tegas Rokok Illegal

Dia kembali menegaskan, khusus untuk masyarakat Kerinci dan Sungaipenuh, jangan mensia-siakan suara pada pileg ini. Pilihlah caleg yang diusung oleh parpol yang lolos ambang batas nasional, salah satunya H Tafyani Kasim.

“Kalau tidak sekarang kapan lagi. Jangan kita sia-siakan jumlah suara Kerinci dan Sungaipenuh yang jumlahnya mencapai sekitar 260 ribu ini, jika masyarakat kompak pasti akan ada keterwakilan kita di senayan, dan itu pilihannya H Tafyani Kasim,” tegasnya. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button