STIE SAK Teken MoU Dengan Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Unja

Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sakti Alam Kerinci (STIE SAK) Kamis 18/01/2018 mengelar seminar dan sosialisasi Sertifikasi Kompetensi Teknik Akutansi, menariknya dalam acara tersebut STIE SAK melakukan penandatanganan Momerendun Of Understanding (MoU) dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi (Unja).

Ketua STIE SAK Dr. Alvia Santoni mengungkapkan bahwa agenda Seminar dan Sosialisasi Sertifikasi Kompetensi Teknik Akuntansi berjalan sukses dan lancar, hadir dalam acara tersebut Bupati Kerinci Adirozal.
Dikatakannya bahwa MoU dengan Unja ini sangat bagus bagi mahasiswa lulusan STIE nantinya, sebab Unja memiliki lembaga Uji Kompetensi Teknisi Akutansi, yang berhak mengeluarkan setifikasi bagi akuntan lulusan STIE.

Unja merupakan Fasilator untuk membantu mahasiswa lulusan STIE SAK, “ini sangat bermanfaat bagi lulusan STIE, ada yang mau jadi auditir, akutan, kita sudah kerjasama dengan Unja, Fakultas Ekonomi” ungkapnya. Dan ini merupakan target STIE SAK jangka pendek, diharapkan lulusan Sarjana Akutansi dari STIE memiliki keahlian dan memiliki sertifikasi dengan difasilitasi oleh Unja. (jia)