PolitikSungai Penuh

Tim Pemenangan Fikar-Yos Kumun Debai Dilantik

Kerincitime.co.id, Berita Sungai Penuh – Pasangan calon (paslon) walikota dan wakil walikota Fikar Azami – Yos Adrino melantik tim kecamatan, desa Kumun Debai. Bersamaan juga dilantik tim SPSI dan Ojek Kumun Debai.

Sebelum pelantikan berlangsung, dilakukan kebulatan tekat tokoh adat, depati ninik mamak 9 Desa Kumun Debai untuk mengajun dan mengarah anak jantan dan anak batino Kumun Debai untuk mencoblos nomor 2 Fikar Azami – Yos Adrino.

“Kami sesepuh dan tokoh masyarakat Kumun Debai membulatkan tekat mendukung dan memenangkan pasangan Fikar Azami – Yos Adrino di Kumun Debai,” kata Nasprizal mewakili tokoh masyarakat Kumun Debai.

Ketua tim kecamatan Kumun Debai diwakili oleh ketua 1 Junaldi dalam sambutannya optimis dikecamatan Kumun Debai Fikar Azami – Yos Adrino akan unggul besar.

Baca juga:  Puluhan Ribu Warga Memadati Kampanye Akbar AZ-FER di Lapangan Merdeka

“Kita optimis dan bekerja keras untuk memenangkan Pilwako di Kumun Debai 85 persen,” ujar Junaldi

Fikar Azami dalam sambutannya mengapresiasi antusiasnya dukungan masyarakat Kumun Debai, serta solidnya dukungan tokoh, tim kecamatan, desa, SPSI dan Ojek Kumun Debai. Apalagi, ditambah pasangannya di Pilwako ini adalah anak batino Kumun Debai Yos Adrino.

“Apa yang telah diperbuat oleh pak AJB di Kumun Debai akan kita lanjutkan. RKE yang sebelumnya orang tidak menyangka telah diaspal, sekarang sudah mulus. Dan khusus Kumun Debai kita optimis menang besar apalagi wakil saya adalah bang Yos Adrino yang juga anak batino Kumun Debai,” ujarnya

Calon wakil walikota Sungaipenuh, Yos Adrino juga optimis Kumun Debai merupakan salah satu dari kecamatan lainnya yang merupakan daerah basis. Kemudian, apabila dirinya dari Fikar Azami terpilih akan terus memperhatikan Kumun Debai.

Baca juga:  Rizal Djalil Nyatakan Dukung Monadi - Murison

Dalam pelantikan itu, Yos Adrino juga memperkenalkan istrinya Hj. Susi Adrino yang merupakan anak dari Hj. Zuraida yang asli orang Kumun Debai. (Irw)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button