Setiba di Bandara Depati Parbo kedatangan Wakapolda yang didampingi perwira Polda Jambi disambut langsung Kapolres Kerinci AKBP Agung Wahyu Nugroho, Wakil Bupati Kerinci Ami Taher, dan Direktur RSUD MH. Abu Thalib, Dr Iwan .Sp.B.
Kunjungan wakapolda Jambi untuk menjenguk anggota Brimob yang menjadi korban kecelakaan bus di muara Imat Kecamatan Batang Merangin Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi kemarin saat dalam perjalanan pulang ke Palembang.
Bus yang membawa rombongan Brimob mengalani kecelakaan di desa Muara Emat bedeng 12 Kecamatan Batang Merangin Kabupaten Kerinci, sekira pukul 15.30 Wib yang menyebabkan sebagian anggota Brimob luka-luka dan di rawat di Rumah Sakit.
Seusai mendaat pemaparan dari Kapolres, Wakapolda langsung membesuk anggota Brimob yang sedang dirawat.
“Semoga Allah segera memberi kesembuhan anggota yang sedang dirawat dan sehat kembali seperti sedia kala,” harap Wakapolda menyampaikan kepada wartawan.(Ega)