InternasionalJambiOlahraga

4 Atlet Indonesia Berhasil Mendulang Hasil Positif di Babak Kualifikasi Cabang Panahan

Kerincitime.co.id, Berita Tokyo – Indonesia mengirim wakil-wakilnya di empat nomor untuk cabang olahraga panahan di Olimpiade Tokyo 2020. Pada Jumat (23/7/21) WIB kemaren, 4 atlet Indonesia berhasil mendulang hasil positif di babak kualifikasi.

Dengan begini, Indonesia akan turun di 4 nomor yakni: perorangan putri, perorangan putra, beregu putra, dan beregu campuran.

Diananda Choirunisa, satu-satunya archer putri Indonesia di cabor ini, memastikan tempat di 32 besar setelah finis di peringkat 40 dalam penentuan peringkat perorangan putri dengan total poin 631.

Sementara, di perorangan putra, Riau Ega Agata Salsabilla finis di peringkat 15 dengan 666 poin, diikuti Alviyanto Bagas Prastyadi (peringkat 26, 658 poin), dan Arif Dwi Pangestu (peringkat 32, 655 poin). Dengan begitu, ketiga atlet Indonesia ini akan mentas di babak selanjutnya.

Baca juga:  Politisi Kecam Eks Pejabat Pendukung Paslon HTK yang Lecehkan Profesi Petani

Di nomor beregu putra, Riau Ega Agata Salsabilla dan kolega mencatat skor 1979 dan finis di peringkat ketujuh. Mereka akan maju ke babak 8 besar.

Terakhir, di nomor beregu campuran, ada pasangan Riau Ega Agata Salsabilla dan Diananda Choirunisa. Mengumpulkan 1297, keduanya melaju ke fase selanjutnya berkat finis di peringkat 15.

Adapun, Olimpiade Tokyo 2020 akan segera resmi dibuka pada Jumat (23/7/21) kemaren pukul 18:00 WIB. Dalam upacara pembukaan itu, Indonesia akan diwakili oleh 10 orang yang terdiri dari atlet, pelatih serta Chef de Mission. (Irw)

Sumber: Kumparan.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button