Kerinci

Diduga Bantuan Alat Berat Dari Zola Untuk Kerinci Disewa

Diduga Bantuan Alat Berat Dari Zola Untuk Kerinci Disewa
Bantuan 1 Unit Alat Berat (eskavator) dari Pemerintah Provinsi Jambi kepada Kecamatan Kayu Aro Kabupaten Kerinci, bertempat di Lapangan Sepak Bola Desa Lindung Jaya Kecamatan Kayu Aro Kabupaten Kerinci, Selasa (06/03/18).

Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Entah dimana bantuan dua unit alat berat dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi yang diserahkan oleh Gubernur Jambi Zumi Zola pada tahun 2018 lalu untuk Kabupaten Kerinci.

Informasi yang di himpun ada dua Kecamatan di Kerinci menerima dua alat berat oleh Zola waktu itu, yakni Kecamatan Kayu Aro dan Kecamatan Batang Merangin.

“dua alat berat jenis eskavator entah dimana keberadaannya saat ini” ungkap Ari salah seorang warga Kerinci kepada kerincitime.co.id.

Alata berat tersebut seharusnya digunakan untuk kepentingan masyarakat, baik untuk pertanian maupun untuk membangun jalan-jalan lingkungan, daerah yang rawan terjadi bencana longsor dan banjir.

“memang pernah terlihat di kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di kompleks perkantoran Pemkab Kerinci, tapi sekarang tidak tahu lagi” ungkapnya.

Parahnya dikabarkan alat berat tersebut disewakan kepada pengusaha di Kerinci.

Pihak Work Shop PU PR Kabupaten Kerinci hingga berita ini dipublish belum dapat dikonfirmasi. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button