Merangin

Empat Pos Disiapkan Jelang Natal-Tahun Baru

Berita BANGKO, kerinci time.co.id – Untuk memberikan rasa aman dijalan dan juga saat perayaan natal dan tahun baru 2015, jajaran Polres Merangin akan mendirikan 4 Pos Opslin (Operasi Lilin) dan Tahun Baru, dimana 3 Pos Pengamanan dan 1 Pos Pelayanan. Empat Pos tersebut akan ditempatkan di Mapolres Merangin, dekat SPBU Bangko, Pasar Bawah Bangko dan di Pamenang.

Seperti kita ketahui bersama pada tahun ini perayaan natal dan tahun baru tahun ini bertepatan dengan liburan sekolah, sehingga dipastikan peningkatan volume kendaraan dijalan akan meningkat dan juga intensitas tindakan kriminal juga akan meningkat, untuk itulah dengan adanya pos pengamanan dan pos pelayanan yang disiapkan jajaran Polres Merangin masyarakat bisa langsung melaporkan bila ada kejadian yang mengganggu kamtibmas saat perayaan natal dan tahun baru tersebut.

Baca juga:  HMI Cabang Kerinci-Sungai Penuh Ajak Masyarakat Hadir ke TPS

Hal ini seperti katakan Kapolres Merangin AKBP Munggaran Kertayoga saat ditemui, menurutnya Pos pengamanan dan Pos Pelayanan ini akan segera ditempati karena intensitas kendaraan sudah mulai padat.

“Kita siapkan tiga pos pengamanan dimana lokasinya yang sangat membutuhkan dan sering terjadi kecelakaan dan juga kemacetan yaitu di dekat SPBU Bangko, pasar bawah dan juga di Pamenang. Selain itu 1 Pos pelayanan akan siapkan di Mapolres Merangin”jelas Munggaran

Lebih lanjut dia mengatakan ada 120 personil disiapkan untuk digeser ke Pos pos tersebut.

“Kita menyiapkan 120 personil yang akan melakukan pengamanan perayaan natal dan tahun baru, selain itu anggota Polres Merangin lainnya memback up. Untuk memperlancar perayaan natal dan tahun baru serta liburan sekolah, kami berpesan kepada masyarakat kiranya bisa hati hati dijalan dengan menjaga keselamatan jikalau mengantuk silahkan beristirahat, dan apabila meninggalkan rumah kiranya bisa mematikan listrik dan memberikan kunci tambahan untuk menekan angka pencurian”pungkasnya.(abi)

Baca juga:  HMI Cabang Kerinci-Sungai Penuh Ajak Masyarakat Hadir ke TPS

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button