Berita Kerinci, Kerincitime.co.id – Setelah ditemukan adanya proyek siluman yang tanpa papan proyek di desa talang lindung kota sungai penuh, kini ditemukan lagi proyek siluman di kerinci tepatnya di siulak panjang, siulak gedang dan desa sinimpik.
Informasi yang dihimpun Kerincitime.co.id bahwa proyek tersebut bernilai 12 miliar untuk 3 desa. Pekerjaannya adalah saluran air limbah dan jalan setapak.
“Saya dengar ini proyek provinsi jambi, dari PU, kita pemukiman kumuh, dananya sekitar 12 miliar, 1 desa 4 miliar” kata Adi warga setempat kepada Kerincitime.co.id.
Parahnya lagi proyek tersebut dikerjakan asal-asalan, seperti irigasi, jalan setapak, begitu juga saluran dipinggir jalan kabupaten dan Provinsi malah tidak pakai besi.
“Dari PU jambi saya dengar ada namanya weli, dia yang terlibat kegiatan ini, konsultan juga tidak pernah nampak” ungkapnya. (Bin)