Pengurus Komite SMPN 12 Merangin, Gelar Pertemuan Akbar
Berita Bangko, Kerincitime.co.id -Setelah fakum sekitar 6 tahunan, kemarin (19/9) sekitar pukul 08.00 WIB Pengurus Komite Sekolah SMPN 12 Merangin menggelar pertemuan akbar dengan wali murid yang bertempat di SMPN 12 Merangin.
Pertemuan akbar yang dihadiri oleh sekitar 400 lebih wali murid ini bertujuan selain untuk mempererat antar Pengurus Komite dengan orang tua dan wali serta antara orang tua murid dengan guru di SMPN 12 Merangin.
Kepala SMPN 12 Merangin Mulyadi mengatakan bila pertemuan komite ini memang baru pertama kali dilakukan setelah lama tidak bergerak.
“Saya baru tahun ini masuk ke SMP ini, dan saat itu juga kami bentuk komite yang baru karena komite sekolah yang lama tidak bergerak. Hal ini kita lakukan sebab apabila komite tidak ada maka sekolah ini juga tidak akan berkembang”jelas Mulyadi
Lebih lanjut dia mengatakan bahwa pertemuan akbar yang diadakan Pengurus Komite Sekolah dengan wali murid di sekolahnya ini sangat disambut antusias.
“Saya sangat berterima kasih kepada pengurus komite dan juga wali murid yang mau sama sama memikirkan sekolah, hal ini kita lihat dari kehadiran orang tua siswa saat pertemuan nyaris 100 persen hadir”tambahnya.
Sementara itu Ketua Komite Sekolah SMPN 12 Merangin Darni mengatakan bahwa sekolah tanpa komite sama dengan sayur tanpa garam.
“Komite sekolah ini sebagai pendamping, dimana sukses sekolah juga sukses komite dan sebaliknya. Untuk itulah komite sekolah di SMPN 12 Merangin ini kita giatkan lagi untuk menunjang pembangunan sekolah baik itu fisik sekolah, mental anak didik dan lain sebagainya”terang Darni
Dikatakan Darni pihaknya sangat optimis bahwa SMPN 12 Merangin nantinya bisa bersaing dengan sekolah sekolah di Kabupaten Merangin.
“Kita mengerti kualitas siswa SMPN 12 Merangin, bahwa siswa kita pernah mewakili Jambi LPI, sehingga dengan dukungan komite sekolah bersama orang tua dan wali murid SMPN 12 Merangin kita akan siap bersaing dengan SMP-SMP di Kabupaten Merangin”pungkasnya.(abi)